Fabio Quartararo Minta Jajal Yamaha 2020 di Uji Coba Jerez
Anindhya Danartikanya | 21 November 2019 13:05
Bola.net - Duet Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli, dipastikan mendapat motor YZR-M1 seperti milik Maverick Vinales dan Valentino Rossi di MotoGP 2020. Meski begitu, mereka belum menjajalnya di uji coba pascamusim Valencia, Spanyol, 19-20 November.
Vinales, Quartararo, dan Morbidelli sukses berkuasa pada uji coba itu , di mana Quartararo memimpin pada hari pertama, dan Vinales lebih cepat lagi pada hari kedua. Meski begitu, Quartararo dan Morbidelli hanya mengendarai M1 2019, sementara Vinales pakai M1 2020.
Dalam uji coba kali ini, Quartararo mengaku hanya mengutak-atik setup dengan perangkat tim pabrikan yang dimiliki Vinales dan Rossi musim ini, dan bekerja di area suspensi. Meski begitu, ia mengaku tetap mengawasi apa saja yang dilakukan Vinales dengan M1 2020.
Tampak Selangkah Lebih Maju
"Kami lebih condong ke berkendara daripada uji coba, cari setup baru dan beberapa perangkat Ohlins. Tak lebih. Jelas top speed kami tertinggal, tapi motor Maverick selangkah lebih cepat. Jadi Yamaha menuju arah yang sangat baik. Saya tak sabar menjajal motor ini," tuturnya.
Quartararo pun berharap bisa mendapatkan YZR-M1 2020 di uji coba pascamusim Jerez pada 25-26 November nanti. "Saya harap begitu, tapi saya masih belum tahu kapan saya akan menjajalnya," ungkap El Diablo.
Morbidelli Ingin Pahami Kekuatan M1 2020
Komentar senada diutarakan Morbidelli, yang duduk di posisi ketiga selama dua hari uji coba. Rider Italia-Brasil ini mengaku puas atas performanya, karena terbukti cepat di kedua sesi, bahkan lebih cepat dari pekan balap dan lebih dekat dengan para rider terdepan.
"Kami menjajal beberapa perangkat baru, tapi hanya hal-hal kecil. Saya suka beberapa, dan sisanya tak ada perbedaan besar, jadi penting untuk memahaminya. Saya harap bisa coba mesin baru di Jerez. Bakal penting dapat feedback dari motor itu, dan memahami kekuatannya," tutupnya.
Baca Juga:
- Kuasai Uji Coba Valencia, Maverick Vinales Masih Keluhkan Top Speed Yamaha
- Marah Motornya Terbakar, Andrea Iannone Sebut Aprilia 'Gila'
- Karel Abraham Tolak Mengalah pada Johann Zarco di Avintia
- Ucapan Semangat Jorge Lorenzo untuk Alex Marquez di Uji Coba Valencia
- Hasil Hari Kedua Uji Coba MotoGP Valencia: Trio Yamaha Kembali Tercepat
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Repsol Resmi Balik ke MotoGP 2026 dengan Peran Baru, Tak Lagi Jadi Sponsor Tim Balap
Otomotif 23 Oktober 2025, 10:30 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17
LATEST UPDATE
-
Liputan6.com Connect Sentuh Universitas Pakuan: Saatnya Mahasiswa Eksis di Dunia Digital
News 23 Oktober 2025, 17:28 -
Diincar Banyak Klub, Ini Pernyataan Dusan Vlahovic
Liga Champions 23 Oktober 2025, 17:22 -
Rapor Pemain Chelsea vs Ajax: Yang Muda yang Berbahaya
Liga Champions 23 Oktober 2025, 15:21 -
Gelandang Timnas Jerman Ini Berminat Gabung MU di Tahun 2026?
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:53 -
Kabar Gembira MU! Lisandro Martinez Ikut Latihan Tim Pekan Ini
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 14:43 -
Legenda MU Antusias Lihat Aksi Senne Lammens: Semoga Bisa Lebih Baik Lagi!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 14:29 -
Jude Bellingham Akhirnya Sudahi Paceklik Gol, Xabi Alonso: Lanjutkeun!
Liga Champions 23 Oktober 2025, 13:22
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04