Gresini Racing Senang Bantu Alex Marquez Taklukkan Tantangan Berat Jadi Adik Marc Marquez
Anindhya Danartikanya | 9 Januari 2026 15:53
Bola.net - CEO Gresini Racing, Nadia Padovani, mengaku sangat senang bisa membantu Alex Marquez menjadi runner up MotoGP 2025 sekaligus menaklukkan tantangan berat sebagai adik pembalap sekaliber Marc Marquez.
Sepanjang kariernya, Alex kerap dibanding-bandingkan dengan sang kakak yang mengoleksi jauh lebih banyak gelar dunia. Alhasil, ia harus bekerja ekstra keras untuk membuktikan bahwa dirinya bukanlah rider ecek-ecek.
Pada 2024, keduanya pun bertandem di Gresini yang berstatus sebagai tim satelit Ducati. Dengan dukungan teknis yang sama persis, Alex pun masih kalah dari Marc. Namun, semua berubah pada 2025.
Taruh Kepercayaan Besar pada Alex Marquez

Meski Alex bertahan di Gresini dengan motor lama, ia justru jadi rival tersengit Marc dalam perebutan gelar. Padahal, Marc dipindahkan ke Ducati Lenovo Team yang merupakan tim pabrikan, dan dapat motor terbaru.
Pada akhir musim, Alex jadi runner up di belakang Marc. Meski gagal juara, Alex banjir acungan jempol berkat perjuangannya. Lewat Moto.it, Jumat (2/1/2026), Padovani pun senang bisa menaungi Alex sejak 2023.
"Alex sadar bahwa pada 2023, jika kami tak merekrutnya, ia akan berakhir tanpa tim. Jadi, kami menaruh kepercayaan yang sangat besar kepadanya. Ia pun percaya kepada kami, dan rasa itu datang karena Alex berkembang pesat," ujarnya.
Bangga Alex Marquez Tekun Pelajari Sang Kakak
Namun, Padovani yakin berada di bawah bayang-bayang Marc tak selalu buruk bagi Alex. Menurutnya, itu justru membuat Alex termotivasi untuk menjadi pembalap yang lebih baik dengan memetik banyak pelajaran.
"Ia banyak berkembang bersama kakaknya musim lalu (2024), karena ia belajar mengamati Marc, memahami apa yang dilakukan Marc," ungkap istri mendiang dua kali juara dunia, Fausto Gresini, tersebut.
"Musim ini (2025), Alex mampu mempraktikkan apa yang telah dipelajarinya, sehingga ia menjalani musim yang luar biasa," pungkas Padovani.
Sumber: Motoit
Baca Juga:
- Terbanyak Sepanjang Sejarah! MotoGP 2026 Diramaikan 15 Juara Dunia, Kawinkan 32 Gelar
- Lando Norris Siap Pertahankan Gelar Dunia Sekaligus Tantang Lewis Hamilton di Formula 1 2026
- Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
- Alex Marquez Sambut MotoGP 2026 dengan Ducati Spek Pabrikan, Merendah Meski Bidik Gelar Dunia
- Bahagianya Marc Marquez Akhirnya Latihan Pakai Ducati Panigale V2 Usai Cedera Bahu
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Roma vs Sassuolo - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 10 Januari 2026, 17:00
-
Prediksi Susunan Pemain Chelsea vs Charlton, Debut Liam Rosenior
Liga Inggris 10 Januari 2026, 16:49
-
Harry Maguire Bakal Comeback di Laga MU vs Brighton, Tapi...
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:30
-
Marc Klok, Adam Alis, dan 2 Mantan Pemain Persija yang Kini Membela Persib
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 15:28
-
Live Streaming Man City vs Exeter City - Link Nonton FA Cup/Piala FA di Vidio
Liga Inggris 10 Januari 2026, 15:00
-
Aspar Team Sebut CFMoto Godok Rencana Balapan di MotoGP, Tapi Jalannya Takkan Mulus
Otomotif 10 Januari 2026, 14:47
-
Darrren Fletcher Pastikan MU Bakal All-In ke FA Cup
Liga Inggris 10 Januari 2026, 14:15
-
Login! Arsenal Ramaikan Perburuan Transfer Marc Guehi
Liga Inggris 10 Januari 2026, 13:30
-
Luis Enrique Enggan Perpanjang Kontrak di PSG, MU Siaga Satu!
Liga Inggris 10 Januari 2026, 12:30
-
Bandung BJB Tandamata Buka Proliga 2026 dengan Kemenangan Meyakinkan, Risco Herlambang Puas
Voli 10 Januari 2026, 11:40
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52




