Karier Panjang di MotoGP, Pedrosa Utang Budi ke Sang Adik
Anindhya Danartikanya | 8 Januari 2019 13:45
Bola.net - - Eks pebalap MotoGP yang kini menjabat sebagai test rider KTM, Dani Pedrosa mengaku bahwa dirinya berutang budi begitu besar pada sang adik, Eric Pedrosa. Dalam wawancaranya dengan Pecino GP, Pedrosa menyatakan bahwa Eric telah berkorban banyak agar dirinya bisa turun balapan sejak mereka masih anak-anak.
Pedrosa yang pensiun dari MotoGP pada akhir musim lalu dalam usia 33 tahun, telah memulai karier balapnya sejak balita, dan sejak itu pula ia bercita-cita menjadi pebalap motor profesional. Keluarganya pun memberi dukungan besar, dan berkat usaha keras mereka, Pedrosa pun menjadi tiga kali juara dunia dan mendapat gelar Legenda MotoGP.
"Saya mulai balapan pada usia lima tahun. Saya beruntung karena sejak kecil saya sudah tahu apa yang saya ingin lakukan. Beberapa teman saya duduk di bangku kuliah dan setelah lulus justru tak tahu apa yang mereka lakukan, sementara saya tahu dan bisa melakukannya. Keluarga saya mendukung, lalu semesta juga mendukung," ungkapnya.
Adik Mengalah agar Pedrosa Balapan

Bukan rahasia lagi bahwa orang tua dan Alberto Puig, yang sempat menjadi manajernya sejak belia, merupakan orang-orang yang sangat berjasa dalam karier Pedrosa. Meski begitu, rider Spanyol ini menyebut bahwa dirinya paling berutang budi pada sang adik.
"Bisa saya katakan saya paling banyak berutang budi pada adik saya. Saya berasal dari keluarga biasa-biasa saja, dan orang tua saya bekerja keras demi mendapat ekonomi yang baik hingga saya bisa balapan. Mereka sering menghabiskan uang untuk saya yang mungkin seharusnya tersalur untuk adik saya," ujar Pedrosa.
Tak Suka Nonton Balap
Pedrosa pun menyatakan bahwa saat masih anak-anak, Eric terpaksa ikut orang tua mereka untuk mendampinginya balapan. Atas alasan ini, Eric pun tak bisa menghabiskan akhir pekan untuk melakukan hal-hal yang ia inginkan. Meski begitu, keduanya tetap memiliki hubungan baik dan Pedrosa mendukung profesi Eric sebagai model.
"Saya dapat kesempatan melakukan segala hal yang saya suka, dan berhasil mencapai mimpi. Adik saya juga menghabiskan masa kecilnya menonton pekan balap, yang bahkan tak ia sukai! Ia tak pernah benar-benar dapat kesempatan melakukan apa yang ia suka gara-gara saya. Ia telah banyak berkorban. Itulah alasan saya merasa utang budi terbesar saya adalah pada adik saya," tutup Pedrosa.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Terus Dirayu Gigi Dall'Igna Balik ke Ducati, Jack Miller Buka Kans Balapan di WorldSBK
Otomotif 19 Januari 2026, 15:54
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






