Petrucci Dipercaya, Miller-Bagnaia Masa Depan Ducati
Anindhya Danartikanya | 27 Juli 2018 15:00
Bola.net - - General Manager Ducati Corse, Luigi 'Gigi' Dall'Igna menolak risau dengan kepergian Jorge Lorenzo ke Repsol Honda musim depan, dan yakin penggantinya, Danilo Petrucci bakal tampil kompetitif di MotoGP 2019. Hal ini ia sampaikan dalam wawancaranya bersama Cycle World.
Petrucci telah membela Ducati lewat Pramac Racing sejak 2015, dan tahun lalu ia berhasil unjuk gigi di atas Desmosedici GP17 yang sama persis dengan milik Lorenzo dan Andrea Dovizioso. Hasil gemilangnya pun membuat Ducati yakin Petrucci pengganti yang tepat untuk Lorenzo.
Di atas kertas, Lorenzo-Dovizioso tampaknya merupakan tim yang jauh lebih penting ketimbang Dovizioso-Petrucci. Tapi sepanjang hidup saya, saya selalu mencoba berusaha sebaik mungkin dengan apa yang saya punya, jadi musim depan tak akan ada bedanya, ujar Dall'Igna.
Tetap Bisa Perebutkan Gelar

Pria asal Italia ini juga yakin Ducati akan tetap mampu bertarung di papan atas bersama Dovizioso dan Petrucci, dan meramaikan perebutan gelar dunia. Dall'Igna sama sekali tak ragu Dovizioso bisa mengulang sukses 2017, dan Petrucci berpeluang besar membantunya.
Seperti yang ia tunjukkan tahun lalu, Dovi rider yang mampu merebut gelar. Memangnya ada orang yang tahun lalu mengira Dovi bakal sekuat itu? Dan saya cukup yakin Danilo merupakan rider yang baik. Saya rasa kami bakal tampil kompetitif, bisa bertarung sengit. Inilah hal paling penting, lanjutnya.
Miller-Bagnaia

Musim depan, Alma Pramac Racing juga akan diisi oleh dua rider muda bertalenta. Jack Miller yang merupakan runner up Moto3 2014, dipastikan bertahan dan Francesco 'Pecco' Bagnaia yang saat memimpin klasemen Moto2 juga akan bergabung.
Dall'Igna pun yakin, kedua rider ini bisa menjadi rider tim pabrikan Ducati di masa depan, bila Dovizioso dan Petrucci memutuskan hengkang. Saya tak hanya percaya pada mereka. Saya rasa mereka bahkan bisa menjadi masa depan Ducati, pungkas eks direktur teknis Aprilia Racing ini. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Rayakan Ultah Ducati Ke-100, Ini 6 Potret Livery Retro Ducati Lenovo Team di MotoGP 2026
Otomotif 19 Januari 2026, 18:45
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





