Tahun Kedua di MotoGP, KTM Tekad Lanjutkan Tren Positif
Anindhya Danartikanya | 13 Maret 2018 10:30
Bola.net - - Resmi sudah Red Bull KTM Factory Racing berkiprah di MotoGP selama dua tahun. Menjelang musim baru yang dimulai di Sirkuit Losail, Qatar akhir pekan ini, pabrikan asal Austria tersebut pun menggelar acara peluncuran dan presentasi tim di Salzburg pada hari Senin (12/3).
Tahun 2017 merupakan pertama kalinya KTM turun secara penuh sebagai tim pabrikan di MotoGP. Motor RC16 pun begitu hati-hati dan matang dipersiapkan sejak 2014, dan untuk pertama kalinya diturunkan di lintasan balap di Valencia, Spanyol pada 2016 bersama sang test rider, Mika Kallio.
Awal perjalanan KTM memang tak begitu mudah, di mana Pol Espargaro dan Bradley Smith harus jatuh bangun dan sulit meraih poin di paruh pertama musim lalu. Meski begitu, titik terang mereka temui sejak pertengahan musim, di mana kedua rider ini, bersama Kallio yang mendapat fasilitas wildcard, mampu konsisten bertarung di posisi 10 besar.
Menjelang seri pembuka di Qatar pada 16-18 Maret, Espargaro dan Smith pun sangat berharap tren positif ini terus meningkat pesat sepanjang 2018.
Pol Espargaro:
Saya merasa sudah jauh lebih baik ketimbang sepekan lalu di Qatar. Saya punya waktu untuk istirahat, berlatih dan bersiap, jadi kita lihat saja nanti. Penting untuk punya fisik yang fit karena motor kami banyak bergerak dan Anda harus berada di level terbaik untuk menjalani begitu banyak lap. Saya memang melewatkan beberapa hari di lintasan bersama KTM, namun Bradley dan Mika telah melakukan pekerjaan dengan sangat baik untuk meneruskan pengembangan motor.
Salah satu hal baik soal KTM adalah kami tahu di mana kami akan memulai musim, namun tak pernah tahu di mana kami akan finis: kami menduduki posisi dua terbuncit di Qatar tahun lalu, dan kemudian bisa masuk 10 besar. Saya rasa KTM adalah pabrikan pertama yang mampu melakukan hal macam ini di tahun pertama mereka sepanjang sejarah. Jadi kami tahu di mana kami akan memulai musim ini, yakni bertarung di 10 besar, namun di mana kami akan finis? Mungkin enam besar, semoga. Saya harap kami bahkan bisa lebih baik dari itu.
Bradley Smith:
Saya kini telah kembali ke rutinitas dan saya merasa nyaman, mengalami progres dan mendapat rasa percaya diri. Kami lancar menjalani 14 hari uji coba sepanjang musim dingin: menjalani begitu banyak lap, melakukan pemahaman dan peningkatan. Tentu proses ini tak pernah berakhir. Kami terus mengalami peningkatan di setiap uji coba dan itulah yang kami inginkan.
Menyenangkan bisa memulai musim ini dengan kondisi yang baik, dan jika kami bisa menggabungkan semuanya, maka kami bisa memulai musim di mana kami mengakhiri tahun lalu; kami telah bekerja keras untuk mendapatkannya. Bakal jadi kisah menyenangkan bila kami mampu membawa motor kami meraih podium atau mungkin kemenangan. Saya percaya pada semua orang yang terlibat dalam proyek ini dan mereka juga percaya pada kami.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Para Pemenang Baru di MotoGP 2025: Semuanya dari Tim Satelit, Termasuk Raul Fernandez
Otomotif 20 Oktober 2025, 12:10
LATEST UPDATE
-
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04