Tepis Isu 'Cerai', Repsol Resmi Tetap Sponsori Honda di MotoGP Sampai 2022
Anindhya Danartikanya | 21 Oktober 2020 15:42
Bola.net - Usai dikabarkan bakal 'bercerai' dan mengakhiri kerja sama paling legendaris di MotoGP, Repsol dan Honda Racing Corporation (HRC) resmi mengumumkan perpanjangan kontrak kolaborasi sampai 2022. Hal ini diumumkan lewat situs resmi HRC, Rabu (21/10/2020), menjelang Seri Teruel, Spanyol, akhir pekan ini.
Kerja sama ini merupakan salah satu kerja sama terunik di MotoGP, karena Repsol telah menjadi sponsor tim pabrikan HRC sejak 1995, mendukung Mick Doohan meraih empat dari dari lima gelar dunianya di GP500. Pada 1999, mereka juara bersama Alex Criville, dan kemudian di MotoGP bersama Valentino Rossi pada 2002 dan 2003.
Pada 2006, Repsol Honda kembali merebut gelar lewat Nicky Hayden, dan Casey Stoner pada 2011. Dalam tujuh musim terakhir, Repsol Honda bahkan sukses meraih enam gelar dunia MotoGP bersama Marc Marquez. Namun, akibat periode yang kelam sepanjang 2020, Repsol dan Honda sempat dikabarkan ingin berpisah.
Rumor bahwa Repsol dan Honda bakal bercerai ini mencuat pada akhir September, sepekan usai menyeruaknya kabar bahwa Red Bull memutuskan tak mau lagi menjadi sponsor utama KTM Tech 3 pada musim depan. Red Bull dikabarkan ingin beralih jadi sponsor utama tim pabrikan Honda.
Sama-Sama Terpuruk Sepanjang 2020
Selain itu, kabar perpisahan ini juga muncul ketika HRC sedang terpuruk, mengingat mereka belum menang sepanjang 2020, dan menunggu lama untuk naik podium sebelum Alex Marquez akhirnya finis kedua di Le Mans, Prancis dan Aragon, Spanyol.
Absennya Marc Marquez akibat cedera patah tulang lengan pun memperburuk situasi. Di lain sisi, Repsol juga terkena dampak negatif krisis ekonomi akibat pandemi Covid-19. Harga minyak terjun bebas, kerugian perusahaan mencapai nyaris 60%. Padahal, mereka menyalurkan dana USD 12-15 juta per tahun untuk HRC.
Namun, nyatanya masa sulit ini justru membuat hubungan kedua belah pihak makin erat, dan memutuskan untuk melanjutkan kerja sama sampai 2022. Berikut pernyataan resmi Yoshishige Nomura selaku Presiden HRC, dan Begona Elices Garcia selaku Direktur Eksekutif Komunikasi dan CEO Repsol.
Pernyataan Resmi HRC dan Repsol
Pernyataan Yoshishige Nomura:
"Selalu menyenangkan bisa memperpanjang kerja sama kami dengan Repsol, kali ini untuk dua tahun ke depan. Bersama-sama, kami berhasil meraih kesuksesan menakjubkan dan membentuk kerja sama yang unik dalam dunia balap.
"Dengan bersatu, kami telah dan akan melampaui semua tantangan yang kami hadapi. 2020 menjadi tahun yang berat untuk dunia, tapi bersama Repsol, kami telah melanjutkan kerja keras demi menggapai target. Kini kami bersemangat melanjutkan perjalanan bersama dan menggoreskan lebih banyak sejarah di arena Grand Prix."
Pernyataan Begona Elices Garcia:
"Perpanjangan kesepakatan sebagai partner kerja sama ini, yang begitu penting bagi Repsol dan Honda di MotoGP, adalah bukti kekuatan aliansi kami, terutama dalam situasi internasional yang ada sekarang akibat pandemi virus corona.
"Bagi Repsol, faktor teknologi adalah kunci, dan asosiasi bersejarah ini telah menghadirkan begitu banyak inovasi dan kolaborasi. Bersama-sama, kami sukses meraih banyak target dalam dunia olahraga, dan kami juga membuat produk-produk kami berevolusi menjadi jauh lebih baik. Melanjutkan perjalanan yang sukses ini, demi pelayanan untuk masyarakat, adalah hal yang mendorong kami untuk meningkatkan diri dari hari ke hari."
Sumber: Honda Racing Corporation
Video: Maverick Vinales Menangi MotoGP Emilia Romagna 2020
Baca Juga:
- Casey Stoner: Jika Mau Juara MotoGP Lagi, Ducati Harus Pelajari Yamaha
- Casey Stoner Sebut MotoGP Jadi 'Kacau' Tanpa Marc Marquez
- Stoner: Rossi Pemberani, Tak Seharusnya Anggap Podium Bagai Kemenangan
- Bos Honda Puji Keberanian Alex Marquez Buru Kemenangan di Aragon
- Franco Morbidelli 'Takut' Lihat Performa Suzuki di Aragon
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
LATEST UPDATE
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









