Hasil Pertandingan Italia vs Prancis: Skor 1-3
Editor Bolanet | 2 September 2016 04:40
Pertandingan berjalan terbuka dan Italia melakukan banyak sekali kesalahan defensif. Hal itu mampu dimanfaatkan oleh Prancis yang sukses meraih kemenangan 3-1.
Pelatih anyar Italia, Giampiro Ventura membuktikan ucapannya untuk melanjutkan kinerja Antonio Conte. Ia memilih dan memainkan mayoritas pemain yang dibawa Conte ke Euro 2016 lalu. Bahkan Graziano Pelle yang kini bermain di Tiongkok pun tetap dipanggil.
Seperti kebanyakan laga persahabatan, kedua pelatih memilih melakukan berbagai eksperimen. Permainan berjalan terbuka dan kedua tim sama-sama menguji kemampuan menyerang mereka sehingga laga berjalan end to end.
Prancis unggul lebih dulu lewat Anthony Martial pada menit ke-17. Paul Poba mengirim umpan ke depan yang salah diantisipasi oleh Giorgio Chiellini. Martial pun bisa bebas menguasai bola dan menaklukkan Buffon dengan cukup mudah.
Namun Italia mampu menyamakan kedudukan empat menit berselang. Eder melakukan penetrasi si sayap kanan. Setelah sukses melewati bek lawan, ia mengirim umpan ke depan kotak penalti. Pelle menguasai bola dan dengan tenang berputar lalu melepas tembakan presisi yang membuat kedudukan menjadi 1-1.
Skor ini tak bertahan lama. Olivier Giroud membawa Prancis kembali unggul pada menit ke-28. Tendangan sudut yang buruk mampu menciptakan kemelut di depan gawang Italia. Pertahanan Italia nampak statis melihat pergerakan bola. Giroud pun bisa mendapatkan bola dan menembakkannya masuk ke gawang Italia. Skor 2-1 ini bertahan sampai babak pertama usai.
Memasuki babak kedua, berbagai pergantian mulai dilakukan oleh masing-masing pelatih. Berbagai skema permainan dicoba dan Italia nampak menjadi semakin sulit mengembangkan permainan.
Layvin Kurzawa akhirnya menutup laga ini dengan skor 3-1 untuk Prancis lewat golnya pada menit ke-81. Mendapat umpan dari Pogba di dalam kotak penalti, Kurzawa melepas tembakan dari sudut super sempit yang sekaligus memastikan kemenangan tim tamu. Laga pun diakhiri dengan skor 3-1.
Susunan Pemain Italia: Buffon, Barzagli, Astori, Chiellini, Candreva, Parolo, De Rossi, Bonaventura, De Sciglio, Pelle, Eder.
Susunan Pemain Prancis: Mandanda, Sidibe, Varane, Koscielny, Kurzawa, Pogba, Matuidi, Payet, Griezmann, Martial, Giroud. (bola/hsw)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Penyebab Italia Sulit Maju Menurut Fabregas: Kolot, Terlalu Kaku, dan Anti Pemain Muda
Liga Spanyol 19 November 2025, 14:44
-
Italia Dipermalukan Norwegia 1-4, Rekor Buruk Azzurri di San Siro Kian Mengkhawatirkan
Piala Dunia 18 November 2025, 15:48
-
Lingkaran Setan Timnas Italia: Mengapa Azzurri Gagal di Kualifikasi Piala Dunia (Lagi)?
Piala Dunia 18 November 2025, 08:05
-
Ada Apa dengan Mental Pemain Italia? Donnarumma pun Mengaku Bingung
Piala Dunia 17 November 2025, 10:00
-
Piala Dunia 17 November 2025, 09:34

LATEST UPDATE
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





