Inggris vs Kolombia, Southgate: Saatnya Buat Sejarah!
Serafin Unus Pasi | 3 Juli 2018 14:47
Bola.net - - Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate meminta anak asuhnya untuk tampil all-out pada laga melawan Kolombia nanti malam. Southgate menyebut laga tersebut merupakan kesempatan bagi timnya untuk mencatatkan sejarah baru bagi The Three Lions.
Inggris akan menghadapi partai krusial nanti malam. Mereka akan bertarung melawan Kolombia untuk memperebutkan satu tiket ke babak perempat Final Piala Dunia 2018.
Inggris sendiri memang punya sejarah yang buruk di fase gugur Piala Dunia. Tercatat, The Three Lions hanya pernah lolos ke babak perempat final Piala Dunia dalam delapan kali keikutsertaan terakhir mereka di turnamen bergengsi tersebut.
Southgate sendiri berharap sejarah buruk itu bisa dihentikan dengan kemenangan atas Kolombia nanti. Tim ini memiliki kesempatan yang sangat bagus untuk melaju ke babak berikutnya daripada tim-tim berpengalaman lainnya, ujar Southgate kepada Sportsmole.
Buat Sejarah Sendiri
Para pemain ini memiliki kesempatan untuk menuliskan sejarah mereka sendiri. Satu hal yang saya paling saya inginkan adalah para pemain tetap tampil menggebrak di sisa turnamen ini.
Saya rasa mentalitas itu tidak akan berubah di fase gugur ini. Kami harus merasa lebih bebas dan kami sangat antusias menghadapi pertandingan ini, di mana semua pemain kami ingin terlibat dalam pertandingan ini dan malam ini akan menjadi malam yang luar biasa.
Tidaklah Mudah
Kami harus benar-benar fokus untuk pertandingan besok. Kami akan menghadapi lawan yang sangat sulit dan kami sangat menghormati mereka.
Kami harus konsentrasi pada permainan kami sendiri. Kami harus memainkan permainan kami sendiri selama turnamen ini dan kami harus menjaga mentalitas yang kami punya dan kami harus memastikan bahwa kami bermain dengan penuh kebebasan. tandasnya.
Korban Berguguran
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Gareth Southgate Digosipkan Jadi Manajer Baru MU, Ini Kenyataan Sebenarnya
Liga Inggris 30 September 2025, 12:39 -
Ruben Amorim Terancam Diganti, Gareth Southgate Masuk Radar United
Liga Inggris 28 September 2025, 21:23 -
MU Diminta Segera Pecat Ruben Amorim dan Tunjuk Pelatih Ini Sebagai Penggantinya!
Liga Inggris 28 September 2025, 05:30
LATEST UPDATE
-
Ousmane Dembele Dukung Mbappe Raih Ballon dOr: Dia Layak Dapat!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 14:37 -
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04