Jalan Berliku Menuju Venue Piala Dunia U-17: Pengalaman Naik Bus ke Stadion Gelora Bung Tomo
Richard Andreas | 9 November 2023 01:51
Bola.net - Ada beberapa alternatif kendaraan umum yang bisa dipakai untuk menuju ke Stadion Gelora Bung Tomo dan menyaksikan Piala Dunia U-17 2023. Salah satunya adalah memakai bus.
Bola.net mencoba melakukan simulasi naik kendaraan umum bus menuju ke stadion yang dipakai venue Grup A Piala Dunia U-17 2023. Perjalanan dimulai dari terminal Arjosari, Malang.
Dari Malang, bus yang dinaiki adalah jurusan Terminal Purabaya atau yang lebih dikenal dengan Bungurasih. Jarak tempuh antara Malang ke Bungurasih kurang lebih 90 menit, sesuai dengan lalu lintas dan kecepatan bus.
Setelah turun Bungurasih, Bola.net lalu melanjutkan perjalanan dengan menaiki bus lain yakni Trans Jatim. Jurusan atau trayek yang diambil adalah Sidoarjo - Gresik. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Mampir di Stadion Gelora Joko Samudro
Trans Jatim jadi pilihan transportasi yang tidak menguras kantong. Sebab, hanya butuh ongkos Rp5 ribu sekali jalan. Ada beberapa metode pembayaran yang bisa dipakai yakni tuai, uang elektronik, maupun lewat aplikasi.
Dari Bungurasih, ada dua opsi turun yakni di Halte Segoromadu dan Halte Gelora Joko Samudro.
Bagi fans sepak bola, sebaiknya turun di Stadion Joko Samudro saja. Sebab, akan jadi pengalaman yang cukup menarik untuk bisa menginjakkan kaki di stadion yang jadi markas Gresik United itu sebelum sampai di Stadion Gelora Bung Tomo.
Dari halte Stadion Joko Samudro, juga berlaku untuk Halte Segoromadu, tak ada angkutan umum menuju Stadion Gelora Bung Tomo. Jadi, perjalanan harus dilanjutkan dengan ojek online. Jika memakai mobil, tarifnya tak sampai Rp30 ribu.
Tenang, Ada Shuttle Bus
Bisa dibilang, perjalanan menuju dan pergi dari Stadion Gelora Bung Tomo cukup berliku. Namun, untuk Piala Dunia U-17 2023, Bolaneters tidak perlu khawatir. Sebab, ada shuttle bus khusus untuk mengangkut penonton Piala Dunia U-17.
Pemkot Surabaya telah menyiapkan 110 bus. Untuk perjalanan menuju ke stadion, shuttle bus akan mulai beroperasi pada pukul 12.00 WIB. Sedangkan, untuk kepulangan, jam operasi baru akan berakhir pada pukul 23.00 WIB.
Shuttle bus bisa diakses melalui terminal yang ada di Surabaya. Sebagai informasi, shuttle bus ini gratis.
(As'ad Arifin/Bola.net)
Jangan lewatkan!
- Hari Ini! Presiden FIFA Datang ke Indonesia dan Rapat dengan Jokowi, Absen di Pembukaan Piala Dunia
- Kompak! Timnas Indonesia dan Ekuador Latihan Malam Hari dan Tertutup Jelang Bertemu di Piala Dunia U
- Erick Thohir: FIFA Happy dengan Stadion Gelora Bung Tomo, Akan Ada Surprise pada Pembukaan Piala Dun
- Timnas Indonesia Latihan Tertutup Jelang Piala Dunia U-17 2023: Lapangan THOR Ditutup Kain Hitam!
- Keramahan Volunteer Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo
TAG TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Alessandro Del Piero Kritik Juventus: Lini Depan Kehilangan Identitas!
Liga Italia 7 Oktober 2025, 04:43 -
Marc Klok: Saatnya Timnas Indonesia Ciptakan Sejarah ke Piala Dunia 2026
Tim Nasional 6 Oktober 2025, 18:38
LATEST EDITORIAL
-
9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2026
Editorial 6 Oktober 2025, 12:39 -
5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan Jika Ruben Amorim Dipecat
Editorial 3 Oktober 2025, 15:31 -
7 Pemain yang Mampu Cetak Lebih dari 800 Gol, Ronaldo Nomor 3
Editorial 3 Oktober 2025, 15:04