Rekap Hasil Semifinal Piala Dunia U-20 2023: Uruguay Tantang Italia di Final
Ari Prayoga | 9 Juni 2023 06:24
Bola.net - Rekap hasil semifinal Piala Dunia U-20 2023. Dua laga semifinal telah rampung digelar pada Jumat (9/6/2023) dini hari WIB. Dua tim pun sudah dipastikan melaju ke partai final.
Empat tim yang bersaing di babak semifinal kali ini terdiri dari dua wakil Eropa (Italia dan Israel), serta masing-masing satu wakil Amerika Selatan (Uruguay) dan Asia (Korea Selatan).
Di laga pertama, Israel yang menjadi tim kejutan di turnamen ini menghadapi Uruguay yang memiliki keuntungan tampil di negara tetangga mereka.
Kemudian, laga kedua mempertandingkan tim favorit juara, Italia melawan Korea Selatan. Sama seperti Israel, kesuksesan Korea Selatan melaju jauh juga merupakan sebuah kejutan mencengangkan di ajang ini.
Simak rekap hasil semifinal dan jadwal final Piala Dunia U-20 2023 selengkapnya di bawah ini.
Uruguay 1-0 Israel

Uruguay U-20 tampil tangguh untuk membekuk Israel U-20 dalam laga semifinal Piala Dunia U-20 2023, Jumat (9/6/2023). Uruguay menang dengan skor tipis 1-0.
Bermain di Estadio Unico Diego Armando Maradona, dua tim tangguh ini menyuguhkan laga level final. Israel dan Uruguay sama-sama jadi favorit juara.
Israel tampil lebih dominan sejak awal laga, tapi Uruguay lebih efektif dalam menciptakan peluang. Kali ini, gol tunggal Uruguay dicetak oleh Anderson Duarte di menit ke-61. Israel tidak bisa mencetak gol balasan.
Italia 2-1 Korea Selatan

Italia U-20 sukses melaju ke partai final Piala Dunia U-20 2023 usai sukses mengalahkan Korea Selatan U-20 dengan skor tipis 2-1 dalam laga semifinal yang digelar di Estadio Unico Diego Maradona, La Plata, Jumat (9/6/2023) pagi WIB.
Dua gol kemenangan Italia masing-masing dicetak oleh Cesare Casadei dan Simone Pafundi. Korea Selatan sempat menyamakan skor berkat penalti Lee Seung-won.
Berkat hasil ini, Italia pun berhak lolos ke partai final untuk menghadapi Uruguay. Sementara itu, Korea Selatan akan berhadapan dengan Israel di partai perebutan tempat ketiga.
Rekap Hasil Semifinal

- Uruguay 1-0 Israel
(Anderson Duarte 61') - Italia 2-1 Korea Selatan
(Cesare Casadei 14', Simone Pafundi 86'; Lee Seung-won 23')
Jadwal Perebutan Tempat Ketiga Piala Dunia U-20 2023

Pertandingan: Israel vs Korea Selatan
Venue: Stadion Unico Diego Armando Maradona, La Plata
Hari: Senin, 12 Juni 2023
Kick-off: 00.30 WIB
Siaran langsung: Moji
Live Streaming: Vidio
Jadwal Final Piala Dunia U-20 2023

Pertandingan: Uruguay vs Italia
Venue: Stadion Unico Diego Armando Maradona, La Plata
Hari: Senin, 12 Juni 2023
Kick-off: 04.00 WIB
Siaran langsung: Moji
Live Streaming: Vidio
Top Skor Piala Dunia U-20 2023

7 Gol
Cesare Casadei (Italia)
5 Gol
Marcos Leonardo (Brasil)
4 Gol
Justin Cuero (Ekuador)
Oscar Cortes (Kolombia)
3 Gol
Alejo Veliz (Argentina)
Tomas Angel (Kolombia)
Alan Virginius (Prancis)
Cade Cowell (Amerika Serikat)
Anderson Duarte (Uruguay).
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








