Tak Seperti Pique, Ramos Belum Pikirkan Pensiun Dari Spanyol
Aga Deta | 28 Maret 2017 09:20
Bola.net - - Sergio Ramos rupanya tidak punya rencana untuk mengikuti jejak rekan setimnya di timnas Spanyol Gerard Pique yang memutuskan pensiun dari level internasional setelah Piala Dunia 2018. Kapten Real Madrid itu menegaskan bahwa dirinya masih ingin terus bermain di level tertinggi.
Ramos akan menginjak usia 31 pada hari Kamis mendatang tapi sama sekali tidak menunjukkan tanda-tanda penurunan karena ia masih terus menjadi pemain yang sangat penting buat klub dan negaranya.
Ramos sendiri berpeluang besar tampil membela Spanyol dalam laga persahabatan melawan Prancis di Paris dan ia akan mengemas 142 caps di timnas meski masih kalah jauh dengan Iker Casillas yang sudah tampil dalam 167 pertandingan.
Sementara itu, Pique tidak akan bermain untuk Spanyol lebih lama lagi setelah mengutarakan niatnya untuk pensiun setelah Piala Dunia tahun depan. Meskipun begitu Ramos tidak akan mengikuti langkah pemain Barcelona tersebut.
Saya berada di tengah-tengah karir saya, kata Ramos seperti dilansir Soccerway.
Saya masih punya banyak tahun tersisa di level yang bagus. Setiap musim saya mengatur ulang diri sendiri untuk memulai dari awal, tidak merasa sudah nyaman dengan apa yang sudah saya menangkan.
Selama saya masih terus ingin menang, baik di tim nasional dan di klub, saya akan terus bermain. Saya berharap bisa bermain selama mungkin - saya melihat [pensiun] masih jauh di masa depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Madrid Dapat Angin Segar: Alexander-Arnold Pulih, Mungkin Turun di El Clasico?
Liga Spanyol 21 Oktober 2025, 05:35 -
Jelang El Clasico: Real Madrid vs Barcelona Panaskan LaLiga 2025/26!
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 16:37 -
Joan Laporta Ngamuk! Tuduh Wasit Gil Manzano Sengaja Usir Flick Jelang El Clasico
Liga Spanyol 20 Oktober 2025, 15:16
LATEST UPDATE
-
Prediksi FCSB vs Bologna 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:17 -
Prediksi Freiburg vs FC Utrecht 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:35 -
Prediksi Lille vs PAOK 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 19:28 -
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04