Tite Bela Selebrasi Tarian Pemain Brasil: Bahasa Kebahagiaan Mereka Lewat Dansa
Abdi Rafi Akmal | 6 Desember 2022 10:46
Bola.net - Timnas Brasil dikecam karena selebrasi yang mereka lakukan saat menundukkan Korea Selatan di babak 16 besar Piala Dunia 2022. Pelatih Tite langsung membela anak asuhannya tersebut dan menyebutnya sebagai bahasa kebahagiaan anak muda.
Pada pertandingan tersebut, Brasil menghajar Korea Selatan dengan skor telak 4-1 di Ras Abu Aboud Stadium, Selasa (6/12/2022) dini hari WIB. Empat gol yang disarangkan Brasil semuanya dicetak di babak pertama.
Empat pencetak gol Brasil semuanya berbeda, yaitu Vinicius Junior (7’), Neymar (p, 13’), Richarlison (29’), dan Lucas Paqueta (36’). Namun, keempatnya melakukan selebrasi yang sama, yaitu menarik di sudut lapangan.
Tarian tersebut dianggap tidak menghormati lawan. Apalagi umumnya, tim yang sudah unggul telak memilih untuk tidak melakukan selebrasi berlebihan.
Empat Gol Empat Tarian Berbeda

Setiap mencetak gol, para pemain Brasil berlari ke sudut lapangan dan melompat-lompat kecil dalam formasi lingkaran kecil. Tidak hanya itu, empat pencetak gol juga melakukan tariannya sendiri.
Vinicius di gol pertama, melakukan tarian bersama tiga orang rekan lainnya setelah selebrasi ramai-ramai. Neymar melakukan tarian individu dikelilingi rekan-rekannya.
Richarlison bahkan sampai berlari ke bangku cadangan dan mengajak Tite untuk berdansa. Terakhir, Paqueta juga melakukan tarian individunya setelah melakukan selebrasi dengan rekan-rekannya.
“Mereka itu punya bahasa mereka sendiri ketika bahagia. Ya salah satunya adalah dengan menari,” ujar Tite dilansir dari ESPN.
Mencoba Mengikuti

Tidak hanya membiarkan para pemainnya bebas berekspresi, Tite juga mengaku mengikuti apa yang biasa dilakukan para pemainnya itu.
Itulah kenapa pria berusia 61 tahun itu turut melakukan tarian saat Richarlison mencetak gol ketiga bagi Brasil. Ia terlihat larut dengan anak-anak asuhannya.
“Mereka masih sangat muda dan saya selalu beradaptasi sedikit demi sedikit dengan bahasa mereka. Kalian harus coba gerakannya. Gerakannya cukup cepat,” ujar dia mengenang pengalaman selebrasi.
Bukan Tidak Hormat

Tite juga menegaskan bahwa selebrasi tarian di empat gol tersebut bukan sebagai bentuk tidak hormat kepada Korea Selatan. Selebrasi tersebut murni sebagai luapan ekspresi kegembiraan.
“Saya harus berhati-hati menjelaskan ini kepada orang. Karena saya yakin ada orang-orang yang merasa apa yang kami lakukan adalah bentuk tidak menghormati,” ucap dia.
“Itu hanyalah bagian kebahagiaan saat kami mencetak gol. Bahagia untuk tim, untuk performa kami, dan untuk hasil yang didapatkan,” kata dia lagi.
Dikecam
Sebelumnya, Roy Keane sempat mengecam selebrasi tarian tersebut. Menurutnya, apa yang dilakukan Brasil tidak menghormati Korea Selatan sebagai lawan.
“Saya tidak suka ini. Orang bilang itu budaya mereka. Tapi saya pikir itu benar-benar tidak menghormati oposisi,” tegas Keane.
“Itu empat gol, dan mereka melakukannya setiap waktu. Saya tidak terlalu keberatan dengan jig (tarian) pertama, tapi setelah itu, dan manajer (Tite) terlibat. Saya tidak senang tentang itu. Saya tidak berpikir itu bagus sama sekali,” terangnya.
Jadwal Pertandingan Timnas Brasil Berikutnya
Perempat Final Piala Dunia 2022
Jumat, 9 Desember 2022 pukul 22.00 WIB
Kroasia vs Brasil
Education City Stadium, Qatar
Jangan lupa saksikan Piala Dunia 2022 di SCTV, Indosiar, MOJI, Mentari TV, Nex Parabola dan live streaming di Vidio. Dan ikuti terus berita terbaru Piala Dunia 2022 hanya di Bola.net.
Sumber: ESPN
Coba Baca yang Ini Juga!
- Momen Haru! Hajime Moriyasu Membungkuk Seikerei di Hadapan Pendukung Jepang
- Tendangan Penalti Neymar Dinilai Tidak Hormati Kiper Korea Selatan
- Termasuk Richarlison, Ini Lima Pemain Terbaik Brasil di Piala Dunia 2022 Sejauh Ini
- Foto: Selebrasi Pendukung Brasil Usai Sikat Korea Selatan, Maju ke Perempat Final Piala Dunia 2022
- Brasil vs Korea Selatan, Duo Tottenham Richarlison dan Son Heung-min memang Bestie: Cubit Pipi hingg
- Jadwal Siaran Langsung Piala Dunia 2022 di SCTV Hari Ini
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Beckham Putra Ulang Selebrasi Rp75 Juta saat Cetak Gol di Laga Persib vs Persija
Bola Indonesia 11 Januari 2026, 16:33
-
Prediksi BRI Super League: Semen Padang vs Persis Solo 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:49
-
Chelsea Digosipkan Bakal Angkut Vinicius Junior, Begini Kata Fabrizio Romano
Liga Inggris 10 Januari 2026, 11:15
-
FIFA Gandeng TikTok, Konten Live Piala Dunia 2026 Hadir dan Bisa Diakses Langsung
Piala Dunia 9 Januari 2026, 17:58
LATEST UPDATE
-
Daftar Tanggal Launching 11 Tim Formula 1 Jelang Musim 2026
Otomotif 12 Januari 2026, 09:59
-
Daftar Lengkap Tim Lolos 32 Besar FA Cup 2025/2026
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:58
-
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 09:17

-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 12 Januari 2026, 09:12
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 12 Januari 2026, 09:12
-
Cerita Setelah Man City Menang 10-1: The Citizens Memang Butuh Antoine Semenyo
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:11
-
Liam Rosenior Minta Pemain Chelsea Tampil Lebih Galak
Liga Inggris 12 Januari 2026, 09:00
LATEST EDITORIAL
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55
-
4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester United Musim Depan
Editorial 5 Januari 2026, 15:52









