Cerita Ian Maatsen Dipanggil Timnas Belanda ke Euro 2024: Lagi Asyik Liburan Bareng Pacar, Sepatu Bola Diantar Ayah
Asad Arifin | 13 Juni 2024 10:00
Bola.net - Ian Maatsen sedang menikmati liburan musim panas di Mykonos, Yunani, ketika sebuah panggilan datang. Itu adalah panggilan untuk membela Timnas Belanda pada ajang Euro 2024.
Ian Maatsen pindah ke Dortmund pada bursa transfer Januari 2024. Kepindahan dengan status pinjaman ini membuat karier Ian Maatsen berubah. Dia jadi pemain utama di Dortmund.
Pemain 22 tahun itu memainkan 16 laga di Bundesliga, dengan dua gol dan dua assist. Maatsen juga mengantar Dortmund lolos ke final Liga Champions.
Maatsen masuk dalam daftar awal skuad Timnas Belanda untuk Euro 2024. Namun, Ronald Koeman mencoret Maatsen daftar daftar 26 pemain yang didaftarkan, sebelum dipanggil lagi.
Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Ian Maatsen Lagi Berjemur di Laut, Dipanggil Timnas Belanda

Setelah dicoret dari daftar pemain Timnas Belanda, Maatsen memilih untuk berlibur. TalksSport melaporkan bahwa pemain yang punya darah Jawa-Suriname itu berlibur di Mykonos, Yunani.
Maatsen berjemur di atas Kapal Pesiar Hermes. Dia tidak sendirian menikmati momen liburan ini. Maatsen mengajak sang kekasih.
Sementara, di kamp latihan Timnas Belanda, Frenkie de Jong mengalami cedera. Keputusan akhir adalah sang gelandang tak bisa ambil bagian di Euro 2024. Koeman lantas memanggil Maatsen sebagai pengganti De Jong.
Maatsen segera mengakhiri liburan musim panasnya. Dia bergabung dengan pemusatan latihan Timnas Belanda.
Sepatu Ian Maatsen Diantarkan Ayahnya

Ada cerita unik di balik bergabungnya lagi Ian Maatsen dengan Timnas Belanda. Karena sedang menjalani liburan, Maatsen tidak punya persiapan untuk kegiatan sepak bola termasuk Euro 2024.
Beruntung ada sang ayah, Edward Maatsen, yang rela berkendara dari Belanda ke Jerman untuk mengantar perlengkapan sepak bola miliknya.
"Ian awalnya ingin datang ke Belanda, tetapi itu bukan ide yang bagus. Kami tahu bahwa sebagai anggota keluarga, Anda selalu terlibat. Sebagai orang tua, Anda sangat bangga dan melakukan segala yang Anda bisa," kata Edward Maatsen.
Daftar Pemain Timnas Belanda

Penjaga gawang
- Justin Bijlow (Feyenoord)
- Mark Flekken (Brentford)
- Bart Verbruggen (Brighton)
Belakang
- Nathan Aké (Manchester City)
- Daley Blind (Girona)
- Matthijs de Ligt (Bayern München)
- Stefan de Vrij (Inter)
- Denzel Dumfries (Inter)
- Lutsharel Geertruida (Feyenoord)
- Micky van de Ven (Tottenham)
- Virgil van Dijk (Liverpool)
Gelandang
- Ian Maatsen (Borussia Dortmund)
- Ryan Gravenberch (Liverpool)
- Teun Koopmeiners (Atalanta)
- Tijjani Reijnders (AC Milan)
- Jerdy Schouten (PSV)
- Joey Veerman (PSV)
- Georginio Wijnaldum (Al Ettifaq)
Penyerang
- Steven Bergwijn (Ajax)
- Joshua Zirkzee (Bologna)
- Memphis Depay (Atlético de Madrid)
- Jeremie Frimpong (Leverkusen)
- Cody Gakpo (Liverpool)
- Donyell Malen (Dortmund)
- Xavi Simons (Leipzig)
- Wout Weghorst (Hoffenheim)
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Alarm Bahaya untuk Liverpool, Gravenberch Cedera Jelang Big Match Lawan Man United
Liga Inggris 14 Oktober 2025, 10:26
-
Prediksi Belanda vs Finlandia 12 Oktober 2025
Piala Dunia 12 Oktober 2025, 01:29
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Balapan WorldSBK 2026
Otomotif 28 November 2025, 09:57
-
Daftar Lengkap Pembalap WorldSBK 2026
Otomotif 28 November 2025, 09:57
-
Krisis Liverpool Parah: Statistik Mengungkap Laju Terburuk dalam 70 Tahun
Liga Inggris 28 November 2025, 09:49
-
Pedro Acosta Ngaku Tanpa Beban Pilih Tim untuk MotoGP 2027, Merasa Masih Happy di KTM
Otomotif 28 November 2025, 09:48
-
Usai 9 Kekalahan dalam 12 Laga, Arne Slot Tegaskan Semangat Terus Bertarung!
Liga Inggris 28 November 2025, 09:27
-
Update Ranking BWF 2025: Para Pebulu Tangkis Indonesia di Peringkat Berapa?
Bulu Tangkis 28 November 2025, 09:10
-
Daftar Lengkap Tim Peserta Voli Proliga 2026
Voli 28 November 2025, 09:01
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 28 November 2025, 09:01
-
Jadwal Lengkap Turnamen Bulu Tangkis BWF 2025: Ayo, Dukung Indonesia!
Bulu Tangkis 28 November 2025, 09:01
-
Jadwal Live Streaming Formula 1 Qatar 2025 di Vidio, 28-30 November 2025
Otomotif 28 November 2025, 08:56
-
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lupa Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 28 November 2025, 08:56
-
Otomotif 28 November 2025, 08:56

-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 28 November 2025, 08:26
LATEST EDITORIAL
-
Setelah Zirkzee Gagal Bersinar, 5 Striker Ini Layak Masuk Radar Manchester United
Editorial 27 November 2025, 22:12
-
10 Pemain dengan Assist Terbanyak dalam Sejarah Sepak Bola: Messi Jauh Ungguli Ronaldo
Editorial 25 November 2025, 20:18
-
6 Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Barcelona
Editorial 25 November 2025, 17:33
-
4 Alasan Arsenal Kini Diunggulkan Juara Premier League
Editorial 24 November 2025, 22:39





