Full Senyum dan Tanpa Topeng! Penampilan Perdana Kylian Mbappe Usai Cedera Hidung
Asad Arifin | 20 Juni 2024 09:07
Bola.net - Kylian Mbappe muncul di hadapan publik usai mengalami cedera patah tulang hidung. Tanpa memakai topeng, pemain 25 tahun itu hadir dengan senyum di wajahnya pada sesi latihan Timnas Prancis.
Cedera hidung itu didapat Mbappe ketika membela Prancis pada duel lawan Austria di matchday pertama Grup D Euro 2024, 18 Juni 2024 lalu. Pada laga itu, Prancis menang dengan skor 1-0.
Mbappe meninggalkan lapangan pada menit akhir laga. Mbappe keluar dengan kondisi hidung berdarah. Dia mengalami benturan dengan Kevin Danso ketika melakukan duel udara.
Cedera Mbappe cukup rumit. Sempat muncul informasi bahwa Mbappe bakal menjalani operasi. Namun, keputusan yang diambil adalah Mbappe tetap bersama Timnas Swiss. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Penampakan Hidung Kylian Mbappe
Timnas Prancis menjalani sesi latihan pada hari Rabu (19/6/2024) waktu setempat. Sesi latihan ini digelar secara terbuka. Nah, dari situlah diketahui kondisi terkini Mbappe.
Lewat video yang dirilis FFF, Mbappe ikut latihan bersama tim. Namun, Mbappe tidak berlatih bersama rekan-rekannya. Mbappe berlatih secara terpisah, didampingi salah satu staf pelatih Prancis.
Mbappe tidak memakai topeng. Dia hanya dapat beberapa perban pada bagian hidung yang terluka. Meskipun begitu, pemain Real Madrid itu hadir pada sesi latihan dengan senyum yang lebar.
Mbappe Bisa Bermain lawan Belanda?

Prancis akan berjumpa Belanda pada laga kedua Grup D, 22 Juni nanti. Duel di Stadion Leipzig ini punya arti penting bagi Prancis. Jika menang lawan Belanda, mereka bisa lolos ke babak 16 Besar.
Nah, apakah Didier Deschamps akan tetap memainkan Kylian Mbappe walau punya masalah di hidungnya? Sepertinya begitu. Sebab, Prancis telah menyiapkan skema Mbappe bermain dengan topeng.
"Akan dibuatkan masker untuknya agar pemain bernomor punggung 10 dari tim nasional Prancis tersebut dapat mempersiapkan diri untuk kembali bertanding setelah masa perawatan yang dikhususkan untuknya," bunyi pernyataan resmi FFF.
Sumber: FFF
Klasemen Grup D Euro 2024
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.
Baca ini juga ya Bolaneters:
- Head to Head dan Statistik Euro 2024: Spanyol vs Italia
- Head to Head dan Statistik Euro 2024: Denmark vs Inggris
- Head to Head dan Statistik Euro 2024: Slovenia vs Serbia
- Euro 2024 Grup C: Head-to-head, Jadwal Pertandingan, dan Klasemen
- Pelatih Hungaria Merasa Dicurangi Wasit, Gol Pertama Jerman Harusnya Tidak Sah?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Skuad Lengkap Real Madrid untuk Piala Super Spanyol 2026: Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 6 Januari 2026, 22:04
-
Kylian Mbappe Mulai Pulih, Peluang Tampil di Piala Super Spanyol Masih Terbuka
Liga Spanyol 5 Januari 2026, 16:54
-
Real Madrid vs Real Betis: Prediksi Staring XI Los Blancos Tanpa Kylian Mbappe
Liga Spanyol 4 Januari 2026, 16:59
-
Real Madrid Memulai Tahun 2026 Tanpa Kylian Mbappe, Kenapa?
Liga Spanyol 2 Januari 2026, 07:01
-
Kylian Mbappe Cedera Lutut, Absen Tiga Pekan dan Pukul Real Madrid
Liga Spanyol 1 Januari 2026, 12:03
LATEST UPDATE
-
3 Dosa Besar yang Mengakhiri Era Singkat Xabi Alonso di Real Madrid
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 09:17
-
Daftar Crew Chief MotoGP 2026, 4 Pembalap Dapat Pendamping Baru Agar Kompetitif
Otomotif 13 Januari 2026, 09:05
-
Akhir Era Xabi Alonso: Ketika Filosofi Kalah Melawan Ego Bintang Real Madrid
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 08:47
-
Disebut Remehkan Lawan dan Disentil Arne Slot, Szoboszlai Minta Maaf
Liga Inggris 13 Januari 2026, 08:27
-
Spalletti Ogah Perpanjang Kontrak di Juventus? Alasannya Bikin Terharu!
Liga Italia 13 Januari 2026, 08:15
-
Dipecat Real Madrid, Mau ke Mana Xabi Alonso, Jodoh ke Manchester United?
Liga Spanyol 13 Januari 2026, 08:05
-
Pesta Gol 5-0 Belum Cukup, Spalletti: Juventus Masih di Bawah Level Inter dan Napoli!
Liga Italia 13 Januari 2026, 07:51
-
Man of the Match Juventus vs Cremonese: Weston McKennie
Liga Italia 13 Januari 2026, 06:58
-
Man of the Match Liverpool vs Barnsley: Dominik Szoboszlai
Liga Inggris 13 Januari 2026, 06:54
-
Hasil Juventus vs Cremonese: Menggila di Turin, Bianconeri Bungkam Tim Tamu 5-0
Liga Italia 13 Januari 2026, 04:58
-
Hasil Liverpool vs Barnsley: Wirtz dan Ekitike Segel Kemenangan di Anfield
Liga Inggris 13 Januari 2026, 04:53
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55



