Tanda-Tanda Inggris Bakal Juara Euro 2024
Richard Andreas | 8 Juli 2024 08:20
Bola.net - Benar bahwa Inggris belum menunjukkan level permainan terbaiknya di Euro 2024. Namun justru itulah tanda-tanda bahwa The Three Lions mungkin bisa jadi juara. Football is coming home.
Laju Inggris di Euro 2024 memang tidak cukup meyakinkan. Mereka jadi juara Grup C dengan sentuhan keajaiban, cukup meraih 5 poin, hanya 1 kali menang, 2 kali imbang.
Lalu, di babak 16 besar, Inggris hampir disingkirkan Slovakia. Namun, pemain top seperti Jude Bellingham dan Harry Kane muncul jadi penyelamat.
Terbaru, di babak 8 besar, Inggris cukup beruntung bisa menyingkirkan Swiss lewat drama adu penalti. Inggris pun lolos ke semifinal, bersiap menghadapi Belanda.
Belum Main di Level Terbaik, tapi Gak Ada Masalah
Inggris memang belum mencapai permainan level top. Melihat Inggris bisa sampai ke babak semifinal saja sudah jadi kejutan besar. Hal ini pun diakui oleh mantan pemain Inggris, Gary Neville.
Neville tidak membantah bahwa Inggris memang belum tampil sebaik mungkin. Namun, dia juga melihat bahwa keseluruhan turnamen Euro 2024 memang bukan untuk tim top.
"Kami belum memberikan permainan terbaik, tapi sepertinya turnamen ini memang berjalan demikian. Hanya Spanyol yang menyuguhkan sepak bola fantastis, tapi tim-tim lain belum benar-benar bagus, meski berhasil lolos," kata Neville.
"Lihat Belanda, Prancis -- tim-tim unggulan juara -- mereka belum benar-benar memberikan performa terbaik."
Harus Tingkatkan Performa
Kini, Inggris tinggal memenangi dua pertandingan lagi untuk jadi juara, yaitu menang di semifinal dan menang di final. Jadi, Neville berharap performa para pemain bisa lebih baik lagi.
"Memang ini jadi tanda-tanda bagus sebuah tim, bahwa mereka bisa melewati laga-laga alot. Namun, Anda tidak bisa terus mengandalkan hal semacam itu terus-menerus," ujar Neville.
"Menurut saya, Inggris harus meningkatkan level performa jika tidak mau tersandung di laga berikutnya," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kesal Saat Ditarik Keluar, Bellingham Kena Semprot Thomas Tuchel!
Piala Dunia 17 November 2025, 05:47
-
Man of the Match Albania vs Inggris: Harry Kane
Piala Dunia 17 November 2025, 04:18
-
Hasil Albania vs Inggris: Dua Gol Kane Pastikan The Three Lions Sempurna di Kualifikasi
Piala Dunia 17 November 2025, 02:08
-
Prediksi Albania vs Inggris 17 November 2025
Piala Dunia 16 November 2025, 04:01
LATEST UPDATE
-
Prediksi Juventus vs Cagliari 30 November 2025
Liga Italia 29 November 2025, 01:00
-
Prediksi Monaco vs PSG 29 November 2025
Liga Eropa Lain 29 November 2025, 00:00
-
Setelah Dikantongi Marc Cucurella, Hansi Flick Minta Lamine Yamal Segera Bangkit
Liga Spanyol 28 November 2025, 23:45
-
Prediksi Barcelona vs Alaves 29 November 2025
Liga Spanyol 28 November 2025, 23:15
-
Prediksi Man City vs Leeds United 29 November 2025
Liga Inggris 28 November 2025, 23:00
-
Manchester United Krisis Penyerang, Ruben Amorim Beri Update Cedera Matheus Cunha
Liga Inggris 28 November 2025, 22:34
-
Prediksi Bayern vs FC St. Pauli 29 November 2025
Bundesliga 28 November 2025, 22:30
-
Tak Jadi Kembali ke Juventus, Miralem Pjanic Putuskan Pensiun pada Usia 35 Tahun
Liga Italia 28 November 2025, 22:15
-
Cole Palmer Dipastikan Siap Main Lawan Arsenal
Liga Inggris 28 November 2025, 22:01
-
Hasil Latihan Formula 1 GP Qatar 2025: Oscar Piastri Tercepat, Asapi Lando Norris
Otomotif 28 November 2025, 21:49
-
Inter Tetap Percaya Penuh kepada Lautaro Martinez meski Sempat Ditarik Keluar Dua Kali
Liga Italia 28 November 2025, 21:41
-
Milan Cari Pengganti Christian Pulisic, Muncul Kombinasi Striker ke-8 Musim Ini
Liga Italia 28 November 2025, 21:25
LATEST EDITORIAL
-
5 Calon Pengganti Mohamed Salah yang Wajib Dipertimbangkan Liverpool Musim Panas Mendatang
Editorial 28 November 2025, 19:47
-
8 Pesepak Bola Kelas Dunia yang Pernah Terdegradasi: Ada Buffon, Carrick Hingga Owen
Editorial 28 November 2025, 19:29
-
8 Hal yang Harus Dilakukan Arne Slot Agar Tidak Dipecat Liverpool: Jangan Lupa Berdoa!
Editorial 28 November 2025, 15:55
-
Setelah Zirkzee Gagal Bersinar, 5 Striker Ini Layak Masuk Radar Manchester United
Editorial 27 November 2025, 22:12




