Karena Hal Ini, Barcelona dan Manchester City Jadi Destinasi Ideal Matthijs De Ligt
Serafin Unus Pasi | 11 April 2019 22:00
Bola.net - - Mantan pelatih Timnas Belanda, Louis van Gaal memberikan saran kepada Matthijs De Ligt terkait klub mana yang seharusnya ia perkuat musim depan. Van Gaal percaya bahwa untuk saat ini, sang bek lebih baik pindah ke Barcelona atau Manchester City, ketimbang pindah ke Juventus.
Bek 19 tahun diyakini tengah berada di ambang pintu keluar Ajax Amsterdam. Pasalnya penampilannya yang solid di jantung pertahanan tim asal Belanda itu membuatnya diminati klub-klub besar Eropa saat ini.
Sejauh ini tawaran yang masuk bagi De Ligt datang dari seluruh penjuru Eropa. Dari Inggris, ada nama Manchester City yang meminati De Ligt, sementara dari juara bertahan Serie A dan La Liga, Juventus dan Barcelona juga tertarik mendatangkannya.
Namun di mata Louis van Gaal, Juventus bukan tim yang ideal untuk perkembangan karir De Ligt. "De Ligt pindah ke Juventus? Saya rasa rasa dia bisa bermain di kompetisi manapun," buka Louis van Gaal kepada Ziggo Sport.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Bukan Opsi Ideal
Dalam pandangan Van Gaal, bermain di Juventus bisa membuat kemampuan De Ligt meningkat drastis. Namun ia dikhawatirkan akan kesulitan bermain di Turin nanti.
"Italia dikenal sebagai negara dengan teknik bertahan paling bagus di Eropa. Jadi untuk perkembangannya, pindah ke Italia adalah opsi yang bagus."
"Tetapi Juventus saat ini memiliki Bonuci dan Chiellini. Dengan kemampuannya yang sekarang, akan sangat sulit untuk menyingkirkan dua bek tersebut."
Opsi Lebih Masuk Akal
Van Gaal juga menilai bahwa untuk saat ini De Ligt lebih baik memilih tim yang tidak memiliki bek yang bagus agar ia bisa mendapatkan kesempatan bermain yang lebih sering.
"Jika dia memiliki kesempatan ini, saya lebih baik pindah ke Barcelona. Barcelona memiliki sejumlah bek yang bermain kurang bagus, sehingga ia bisa mendapatkan menit bermain di sana."
"Atau dia juga bisa pindah ke Manchester City. Saya rasa mereka juga tidak memiliki bek-bek tengah yang hebat, sehingga dia pasti akan bermain di sana." tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arsenal Tikung Manchester United untuk Bek Tangguh Inter Milan Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:41
-
Ruben Neves Tertarik Gabung Real Madrid, tapi Florentino Perez Menolak
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:39
-
Real Madrid Bisa Rekrut Dua Bek Tengah Sekaligus Musim Panas
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 15:33
-
AS Roma Pastikan Batal Rekrut Joshua Zirkzee dari MU
Liga Italia 20 Januari 2026, 15:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









