Masih Tidak Ada Tempat untuk Takefusa Kubo di Real Madrid Musim Depan
Serafin Unus Pasi | 31 Juli 2020 14:40
Bola.net - Mimpi Takefusa Kubo untuk segera membela Real Madrid harus kembali tertunda. Ia diberitakan kemungkinan akan kembali dipinjamkan Madrid musim depan.
Kubo yang dikenal sebagai pemain muda jenius asal Jepang direkrut Real Madrid tahun lalu. Ia didatangkan dari klub asal Jepang, FC Tokyo.
Namun musim lalu, Kubo tidak mendapatkan kesempatan untuk turun di laga kompetitif El Real. Ia dipinjamkan ke Real Mallorca agar mendapatkan jam bermain di level senior.
Kubo sendiri saat ini sudah kembali ke Real Madrid. Namun Marca mengklaim bahwa sang playmaker tidak akan bermain di tim utama Real Madrid musim depan.
Mengapa Kubo tidak masuk dalam skuat Real Madrid musim depan? Simak informasinya di bawah ini.
Matangkan Permainan
Menurut laporan tersebut, manajemen Real Madrid masih menilai Kubo belum siap untuk bermain di tim utama El Real.
Mereka diberitakan sudah puas dengan peminjaman Kubo di Mallorca musim ini. Namun mereka ingin sang playmaker mendapatkan jam bermain yang lebih banyak agar ia lebih terbiasa lagi.
Itulah mengapa mereka memutuskan untuk meminjamkan lagi Kubo di musim 2020/21 mendatang.
Banyak Peminat
Laporan tersebut mengklaim bahwa saat ini banyak klub yang mengantri untuk mendapatkan jasa Kubo.
Ada klub-klub seperti Real Betis, Sevilla, Osasuna, Real Sociedad dan Ajax Amsterdam yang dirumorkan sudah menanyakan ketersediaan Kubo musim depan.
Klub-klub tersebut diklaim terpesona dengan permainan Kubo di Mallorca sehingga mereka menilai sang pemuda bisa memberikan kontribusi yang besar bagi tim mereka musim depan.
Statistik Apik
Musim lalu, Kubo memiliki catatan statistik yang apik.
Ia membuat empat gol dan lima assist dari 35 penampilan di La Liga musim lalu.
(Marca)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Mantan Pemain Real Madrid Sebut Vinicius Bisa Bangkit dengan Cara Ini
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:01
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






