Melatih Madrid Membikin Zidane Menderita
Richard Andreas | 3 April 2019 12:30
Bola.net - - Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane mengakui hal tersulit yang harus dia lakukan sebagai pelatih adalah memilih salah satu pemain dan mengabaikan pemain lainnya. Dia berusaha bertindak seadil mungkin, tetapi keadilan merupakan hal yang sulit dalam tim sepak bola.
Zidane baru saja dipercaya menangani kembali Real Madrid jelang akhir musim 2018/19 ini. Dia diminta membangkitkan mentalitas dan performa skuat Madrid di sisa musim ini sekaligus menilai kekuatan skuat untuk melakukan perubahan mulai musim depan.
Madrid tampil begitu buruk musim ini. Jawara Eropa ini tidak berdaya di tiga kompetisi, musim ini harus segera diakhiri dan membangun kembali mulai musim depan. Saat itulah tugas Zidane sebenarnya dimulai.
Dia berkali-kali mengatakan akan melakukan perubahan. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Sulitnya Membuat Keputusan
Bagi Zidane, mengatakan secara langsung pada pemain bahwa mereka sudah tidak dibutuhkan adalah tugas yang paling sulit. Biar begitu, dia tetap akan bersikap sama seperti yang dia lakukan dalam beberapa musim bersama Madrid: bertindak sejujur mungkin.
"Itulah kehidupan. Meski kami menjuarai tiga atau empat Liga Champions, ada beberapa pemain yang tidak bermain terlalu banyak, tetapi dalam skuat itulah yang selalu terjadi. Jika ada perubahan, saya harus memberi tahu pada pemain bahwa saya tidak membutuhkan dia," tegas Zidane di Realmadrid.com.
"Kita lihat saja akhir musim nanti dan saya akan jujur pada para pemain. Saya tidak akan mengubah cara hidup saya."
Mengakhiri Musim Sebaik Mungkin
Lebih lanjut, meski Madrid sudah tidak berjuang dalam pemburuan trofi di sisa musim ini, Zidane menegaskan target utama mereka adalah mengakhiri musim sebaik mungkin. Dia percaya dengan melakukan itu, skuat Madrid bisa percaya diri menatap musim depan.
"Kami akan berjuang untuk mengakhiri musim sebaik mungkin. Kami ingin melakukannya dengan baik, terlepas dari sisa tim yang kami lawan. Kami ingin mengakhiri musim dengan baik, dengan setinggi mungkin."
"Kami akan melakukan perubahan, tetapi sekarang bukan waktu yang tepat membicarakannya. Akan ada waktu untuk membahas ini," tutup Zidane.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Liverpool vs Marseille: Dominik Szoboszlai Cetak Gol Free Kick Cerdik
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:39
-
Man of the Match Juventus vs Benfica: Khephren Thuram
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:31
-
Man of the Match Bayern Munchen vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:10
-
Man of the Match Marseille vs Liverpool: Alisson Becker
Liga Champions 22 Januari 2026, 07:04
-
Man of the Match Slavia Praha vs Barcelona: Fermin Lopez
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:57
-
Man of the Match Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo
Liga Champions 22 Januari 2026, 06:16
-
Hasil Atalanta vs Bilbao: Comeback Dramatis, Athletic Menang 3-2 di Bergamo
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:45
-
Hasil Newcastle vs PSV: The Magpies Tampil Perkasa Menang Tiga Gol Tanpa Balas
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:24
-
Hasil Slavia Praha vs Barcelona: Drama Enam Gol, Blaugrana Menang 4-2 di Praha
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:20
-
Hasil Chelsea vs Pafos: Moises Caicedo Bawa The Blues Raih Kemenangan Tipis
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Hasil Bayern vs Union Saint-Gilloise: Harry Kane Jadi Pembeda di Allianz Arena
Liga Champions 22 Januari 2026, 05:06
-
Al Nassr Tekuk Damac, Ronaldo Cetak Gol ke-960 dan Pangkas Jarak dengan Al Hilal
Asia 22 Januari 2026, 03:33
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06






