Pimpin Kebangkitan Sevilla, Youssef En-Nesyri jadi Pemain Terbaik La Liga Edisi April 2023
Asad Arifin | 8 Mei 2023 10:53
Bola.net - Youssef En-Nesyri tampil bagus bersama Sevilla menunjukkan performa apik pada periode April 2023. Performa pemain asal Maroko tersebut lantas diganjar dengan gelar Player of the Month La Liga edisi April 2023.
Sevilla sempat tampil meragukan pada awal musim 2022/2023. Namun, April menjadi titik balik bagi Jesus Navas dan kolega. Mereka mampu meraih hasil maksimal dan mulai menjauh dari papan bawah klasemen La Liga.
En-Nesyri memberikan kontribusi yang menentukan dalam perolehan 13 poin Sevilla dari maksimal 15 poin, mencetak gol dalam tiga dari lima pertandingan yang dimainkan pada bulan April.
Sevilla memulai April hanya unggul dua poin dari zona degradasi dan memasuki Mei dengan selisih 10 poin. Sevilla memulai bulan April dengan kemenangan krusial 2-0 atas Cadiz CF, dengan En-Nesyri mencetak gol. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
3 Gol dari 5 Laga di La Liga
Pada Matchday berikutnya menghasilkan skor imbang 2-2 melawan RC Celta di mana pemain Maroko itu membuka skor, dan mereka melanjutkan bulan itu dengan tiga kemenangan beruntun melawan Valencia CF, Villarreal CF dan Athletic Club.
Dalam pertandingan melawan Villarreal itulah En-Nesyri mencetak gol terakhirnya pada bulan April setelah masuk dari bangku cadangan dan mencetak gol di waktu tambahan untuk memberi pasukan Jose Luis Mendilibar kemenangan 2-1.
Empat kemenangan dan sekali imbang membuat bulan yang luar biasa bagi Sevilla, mengangkat mereka ke papan tengah dan bahkan memberi mereka posisi lebih dekat ke zona Eropa dibanding degradasi. Sevilla bangkit dan En-Nesyri mencetak tiga gol dari lima laga.
En-Nesyri memenangkan penghargaan sebagai pemain menonjol setelah melakukannya sebelumnya pada Januari 2021. Dia mengikuti jejak Antoine Griezmann dari Atletico Madrid, yang mendapatkan penghargaan tersebut pada bulan Maret.
Pemain internasional Maroko mendapat pilihan terbanyak dalam pemungutan suara terakhir mengalahkan Ronald Araujo (FC Barcelona), Iñaki Williams (Athletic Club), Marco Asensio (Real Madrid), Griezmann (Atlético de Madrid), Amallah (Real Valladolid) dan Kang-In Lee (RCD Mallorca).
Klasemen La Liga 2022/2023
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Barcelona Ingin Pertahankan Rashford, tapi Ogah Bayar Mahal
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 08:26
-
Alvaro Arbeloa Buka Era Baru di Real Madrid, Sebut-Sebut Nama Jose Mourinho
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 07:58
-
Jude Bellingham Murka Bantah Isu Retaknya Hubungan dengan Xabi Alonso
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 07:44
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Chelsea vs Arsenal - Link Nonton Carabao Cup/EFL Cup di Vidio
Liga Inggris 14 Januari 2026, 20:00
-
Catat! Jadwal Drawing Piala AFF 2026 dan Ketahui Siapa Lawan Timnas Indonesia
Tim Nasional 14 Januari 2026, 19:52
-
Live Streaming Inter vs Lecce - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 19:45
-
Cara Nonton First Fight Volume 2 Eksklusif Melalui Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 18:01
-
Saksikan Pay Per View First Fight Volume 2 di Vidio, 25 Januari 2026
Olahraga Lain-Lain 14 Januari 2026, 17:55
-
Dari Inggris ke Indonesia: Habis Peter Withe, Terbitlah John Herdman
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:31
-
Live Streaming Napoli vs Parma - Link Nonton Serie A/Liga Italia di Vidio
Liga Italia 14 Januari 2026, 17:30
-
Era Baru Timnas Indonesia: John Herdman Tekankan Peran Liga Lokal
Tim Nasional 14 Januari 2026, 17:04
-
Chelsea vs Arsenal, Rosenior Buka-bukaan Soal Kondisi dan Posisi Ideal Cole Palmer
Liga Inggris 14 Januari 2026, 17:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17







