Tiba-tiba, Madrid Ingin Datangkan Rashford
Dimas Ardi Prasetya | 23 Maret 2018 20:06
Bola.net - - Klub raksasa asal La Liga Real Madrid dikabarkan berminat untuk memboyong penyerang muda Manchester United Marcus Rashford musim panas mendatang.
Musim ini performa Madrid tak sebagus musim lalu. Alhasil prestasi mereka pun melorot drastis. Jika di musim lalu mereka bisa merebut trofi Liga Champions, La Liga, UEFA Super Cup hingga Supercopa de Espana, mereka kini bisa saja mengakhiri musim tanpa meraih satu gelar sekalipun.
Dari situ muncul kabar bahwa Madrid akan menggelar perombakan tim secara besar-besaran. Akan ada sejumlah pemain yang dilepas oleh presiden klub Florentino Perez.
Jika ada yang keluar, tentu ada pemain yang masuk. Sejumlah pemain pun mulai disebut-sebut berada dalam daftar bidikan El Real musim panas mendatang.
Pemain-pemain yang sebelumnya sempat dikait-kaitkan dengan Madrid antara lain adalah Mohamed Salah, Harry Kane, hingga Robert Lewandowski. Sekarang tiba-tiba muncul kabar bahwa Rashford juga masuk bidikan Perez.
Kabar itu dilansir oleh Sport. Media asal Spanyol ini menyebut Zinedine Zidane juga terkesan dengan kemampuan striker berusia 20 tahun itu.
Rashford sendiri termasuk salah satu pemain andalan Jose Mourinho. Ia kerap dimainkan bergantian dengan Anthony Martial ataupun Jesse Lingard.
Musim ini, pemain timnas Inggris tersebut sudah tampil sebanyak 42 kali bagi MU di semua ajang kompetisi. Ia mencetak 12 gol dan juga sembilan assist.
Saat ini, kontraknya dengan Setan Merah tersisa sampai tahun 2020 mendatang. Akan tetapi ia memiliki opsi untuk memperpanjang masa baktinya di Old Trafford setahun lagi.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









