Vinicius Junior Menolak Tinggalkan Real Madrid
Serafin Unus Pasi | 11 Juni 2019 22:00
Bola.net - Vinicius Junior sudah mengambil keputusan terkati masa depannya di Real Madrid. Sang pemuda memutuskan untuk menolak tawaran sang pelatih untuk dipinjamkan musim ke klub lain musim depan.
Vinicius merupakan salah satu pemain yang baru bergabung dengan Real Madrid musim lalu. Ia didatangkan dari klub Brasil, Flamengo pada tahun 2017 dan ia harus menunggu satu tahun agar ia bisa pindah ke Madrid ketika ia sudah memasuki usia legal.
Sempat dimainkan di tim Castilla, Vinicius berhasil menembus tim utama Real Madrid musim lalu. Ia tercatat bermain sebanyak 31 kali bagi El Real musim lalu, di mana ia membuat 7 gol dan 13 assist bagi El Real.
Namun situasi Vinicius musim depan berpotensi menemui sebuah kendala. Tempatnya di skuat Real Madrid akan semakin tersingkir setelah Real Madrid mendatangkan Eden Hazard dari Chelsea.
Hazard yang dibeli dengan mahar 100 juta Euro itu memiliki posisi yang sama dengan Vinicius. Alhasil ia diyakini akan menjadi pilihan utama Zidane musim depan, sehingga Vinicius diprediksi akan lebih banyak mendekam di bangku cadangan.
Zidane dikabarkan tidak ingin Vinicius membusuk di bangku cadangan. Oleh karenanya ia berencana meminjamkan sang pemain ke klub La Liga lain agar sang winger mendapatkan jam terbang.
Namun menurut laporan ESPN, Vinicius sudah menemui Zidane. Ia menolak ide untuk dipinjamkan ke klub lain musim depan.
Mengapa Vinicius menolak dipinjamkan? Baca penjelasannya di bawah ini.
Siap Bersaing
Menurut laporan tersebut, Vinicius tidak ingin dipinjamkan ke klub lain karena ia takut level permainannya akan menurun.
Vinicius disebut lebih suka bertahan di Real Madrid. Ia merasa standard yang ditetapkan Real Madrid jauh lebih tinggi dari rata-rata klub La Liga lainnya, sehingga kualitas permainannya bisa tetap terjaga.
Vinicius juga bertekad untuk mencuri ilmu dari Hazard, di mana ia juga akan berjuang untuk mempertahankan posisinya dari pemain Belgia itu musim depan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



