2 Asisten Patrick Kluivert Terbang ke Arab Saudi, Timnas Indonesia Bersiap Hadapi Putaran 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Asad Arifin | 30 September 2025 16:52
Bola.net - Timnas Indonesia akan segera memulai perjuangan di Grup B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Dua laga krusial menanti Garuda pada fase ini yang bakal sangat menentukan langkah menuju Piala Dunia.
Indonesia tergabung di Grup B bersama tuan rumah Arab Saudi, yang mendapat keuntungan sebagai penyelenggara, serta Irak. Pertandingan di grup ini akan berlangsung di Arab Saudi pada 8-14 Oktober 2025.
Sebagai persiapan awal, ofisial Timnas Indonesia sudah lebih dulu tiba di Arab Saudi pada Senin (29/9/2025). Langkah itu dilakukan untuk mematangkan persiapan jelang dua laga penentuan.
Alex Pastoor dan Denny Landzaat Ikut Terbang

Dua asisten pelatih Timnas Indonesia, Alex Pastoor dan Denny Landzaat, juga sedang menuju Arab Saudi. Keduanya membagikan momen keberangkatan melalui akun Instagram masing-masing.
Sementara itu, rombongan utama Timnas Indonesia dijadwalkan bertolak ke Arab Saudi pada 1-2 Oktober 2025, dengan mayoritas pemain berasal dari BRI Super League 2025/2026. Untuk pemain abroad, khususnya yang berkarier di Eropa, baru bisa menyusul pada awal jeda internasional, 6 Oktober 2025.
Persiapan yang Terbilang Mepet

Pelatih Patrick Kluivert memanggil 28 pemain untuk menghadapi putaran keempat, dengan 12 di antaranya berasal dari BRI Super League. Artinya, Timnas Indonesia akan memulai latihan di Arab Saudi bersama pemain lokal lebih dulu, sebelum kekuatan penuh terbentuk usai kedatangan pemain abroad.
Dalam jadwal Grup B, Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada 8 Oktober 2025, lalu berjumpa Irak tiga hari kemudian di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah.
Dengan kondisi tersebut, praktis Garuda hanya memiliki satu hingga dua hari untuk berlatih dengan skuad lengkap sebelum tampil di Grup B putaran keempat Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Disadur dari Bola.com: Hery Kurniawan, 30 September 2025
Baca Ini Juga:
- Indra Sjafri Pimpin Timnas U-22 di SEA Games 2025, Siapa Asisten yang Akan Mendampingi?
- Kabar Buruk! Emil Audero Terancam Absen 20 Hari, Diragukan Bela Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
- Indra Sjafri Daftarkan 50 Pemain Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games 2025: Mayoritas Bekas Tim Asuhan Gerald Vanenburg
- Kata-kata Indra Sjafri Usai Jadi Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025: Tugas Negara
- Cahya Supriadi Dinilai Tepat Gantikan Emil Audero di Timnas Indonesia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Georgia vs Spanyol 16 November 2025
Piala Dunia 14 November 2025, 17:54
-
Timur Kapadze Masuk Radar Timnas Indonesia, tapi Klub Kazakhstan Juga Ikut Memburu
Tim Nasional 14 November 2025, 16:15
-
Kenapa Italia Susah Payah Kalahkan Moldova? Ini Penjelasan Gianluca Mancini
Piala Dunia 14 November 2025, 16:13
LATEST UPDATE
-
Simak Cara Akses Byon Combat Showbiz 6, Eksklusif Pay Per View di Vidio
Olahraga Lain-Lain 15 November 2025, 10:21
-
Tempat Menonton Timnas Indonesia U-22 vs Mali U-22 di Indosiar Malam Ini
Tim Nasional 15 November 2025, 10:10
-
Nonton Timnas Indonesia U-23 vs Mali U-23 Eksklusif di Vidio
Tim Nasional 15 November 2025, 10:03
-
Nonton Live Streaming Timnas Indonesia U-22 vs Mali di Indosiar - Friendly Match
Tim Nasional 15 November 2025, 09:01
-
AC Milan Takluk dari Tim Serie B dalam Laga Uji Coba
Liga Italia 15 November 2025, 08:50
-
PBVSI Akan Terapkan Salary Cap dan Regulasi Transfer Mulai 2026
Voli 15 November 2025, 07:31
-
Liverpool Diam-Diam Siapkan Alternatif Guehi untuk Januari 2026, Dua Nama Masuk Radar
Liga Inggris 15 November 2025, 07:00
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55
-
8 Penendang Penalti Terbaik Sepanjang Masa di Premier League, Siapa Paling Akurat?
Editorial 11 November 2025, 13:01









