Andri Dicoret Timnas Qatar, Ini Kata Indra Sjafri
Afdholud Dzikry | 29 September 2017 15:36
Bola.net - - Pelatih timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri menanggapi kabar dicoretnya Andri Syahputra dari timnas U-19 Qatar. Indra mengaku mempertimbangkan kembali untuk menampung Andri, asalkan pemain berusia 18 tahun itu masih merasa sebagai putra bangsa.
Nama Andri menjadi terkenal di Indonesia sejak beberapa bulan lalu. Pemain yang bermain untuk klub Al-Gharafa itu terkenal lantaran menolak panggilan seleksi timnas U-19 Indonesia pada bulan Maret lalu dan memilih membela Qatar.
Namun pada hari Selasa (26/9/2017) , muncul isu bahwa Andri dicoret dari skuat timnas U-19 Qatar. Sebab, namanya tidak terdaftar di situs resmi sepakbola Qatar, www.qfa.qa dan hal tersebut memunculkan isu bahwa Andri ingin memperkuat skuat Garuda Nusantara.
Oh yang dulu pernah saya panggil? Tapi sekarang belum ada seleksi, ujar Indra, Jumat (29/9/2017).
Eks arsitek Bali United ini mengaku masih membuka peluang bagi Andri untuk mengikuti seleksi timnas U-19. Namun, Indra menegaskan hal itu tidak sepenuhnya bergantung pada dirinya, melainkan juga pada sang pemain.
Kalau ada seleksi saya pertimbangkan untuk memberi kesempatan padanya karena dia masih anak Indonesia. Tapi itu juga kalau masih merasa anak bangsa, kata Indra.
Sebelumnya, Andri sudah sempat membela timnas U-19 Qatar. Hal itu dijalaninya saat timnas U-19 Qatar beruji coba melawan timnas U-18 Inggris pada April lalu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bedah Statistik Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025: 3 Gol dari 36 Shots
Tim Nasional 12 Desember 2025, 22:08
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









