Asisten Shin Tae-yong Jawab Rumor Pergantian Pelatih di Timnas Indonesia
Serafin Unus Pasi | 4 Januari 2025 11:59
Bola.net - Asisten pelatih Timnas Indonesia, Nova Arianto menjawab rumor. Beredar isu pelatih Skuad Garuda, Shin Tae-yong akan diganti.
Posisi Shin Tae-yong tengah rawan usai Timnas Indonesia tersingkir di Piala AFF 2024. Bahkan, Shin juga dievaluasi oleh Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir.
Media Italia, Tuttosport turut memanaskan rumor pergantian pelatih Timnas Indonesia. Erick Thohir diklaim ingin menunjuk pelatih Eropa.
"Di kami belum ada pembahasan apa pun," ujar Nova kepada Bola.net, Sabtu (4/1/2025).
Kontrak Panjang
Saat ditanya apakah terganggu dengan pemberitaan yang beredar, Nova meminta untuk ditanyakan kepada Ketua Badan Tim Nasional (BTN) sekaligus manajer Timnas Indonesia, Sumardji.
"Karena banyak sekali spekulasi yang beredar jadi mungkin bisa ke Pak Sumardji ya," imbuh Nova.
Namun, Sumardji juga masih belum bisa berkomentar terkait rumor pergantian pelatih di Timnas Indonesia. Erick Thohir pun belum memberikan komentar apapun.
Kontrak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia masih akan berlaku sampai 2027. Pria berkebangsaan Korea Selatan menandatangani perpanjangan kontrak selama tiga tahun pada Juni 2024.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca Juga:
- Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia
- Jadwal Piala AFF 2024 di RCTI dan GTV, 8 Desember 2024 - 5 Januari 2025
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Tampung Pratama Arhan: Ikut Mertua atau Pulang ke Semarang?
- Bahrain Selangkah Lagi Juara Piala Teluk, Maret 2025 jadi Lawan Timnas Indonesia!
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Siaran Langsung Carabao Cup Semifinal Leg Pertama di Vidio Pekan Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:48
-
Pelatih Persija Jawab Rumor Kedatangan Fajar Fathur Rahman Usai Kalah dari Persib
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 13:45
-
Kesempurnaan Hansi Flick di Partai Puncak: 8 Final, 8 Menang, 8 Juara
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 13:43
-
Wow! Mantan Pelatih Real Madrid Ini Masuk Kandidat Manajer Baru Manchester United
Liga Inggris 12 Januari 2026, 13:42
LATEST UPDATE
-
Menolak Panik: Real Madrid Tetap Percaya Xabi Alonso meski Kalah di Final Supercopa
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 18:47
-
Javier Tebas Tegas: Pembajakan Bukan Kebebasan, Ancaman Nyata bagi Masa Depan LALIGA
Liga Spanyol 12 Januari 2026, 17:13
-
BRI Super League: Laga Arema FC vs Persik Menyisakan Rasa Pahit buat Macan Putih
Bola Indonesia 12 Januari 2026, 16:51
-
Spalletti Ingin Juventus Ngebut Seperti Ferrari, Apa Maksudnya?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:45
-
Jelang Juventus vs Cremonese: Spalletti Lempar Kode Belanja Pemain Nih?
Liga Italia 12 Januari 2026, 16:18
-
Terbuai dan Terjebak Zona Nyaman, Penyebab Runtuhnya Liverpool Musim Ini
Liga Inggris 12 Januari 2026, 16:16
LATEST EDITORIAL
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22
-
Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir Alex Ferguson, Siapa Terbaik?
Editorial 7 Januari 2026, 13:52
-
4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelatih Sementara di Old Trafford
Editorial 7 Januari 2026, 12:55










