Beda Pilihan Dua Bek Timnas Indonesia U-23 untuk Isi Waktu Libur Saat Pelatnas
Serafin Unus Pasi | 3 Agustus 2018 16:13
Bola.net - - Dua bek Timnas Indonesia U-23, Andy Setyo dan Putu Gede Juni Antara, memiliki cara tersendiri dalam mengisi waktu libur selama mengikuti pemusatan latihan (TC) tahap akhir menuju Asian Games 2018. Seperti apa?
Timnas Indonesia U-23 tengah menjalani TC di Bali sejak 24 Juli hingga 8 Agustus mendatang. Dalam masa persiapannya, pasukan Garuda Muda digeber latihan setiap hari, mulai pukul 8.30 WITA.
Selama TC, Luis Milla juga memberikan waktu libur kepada para pemain agar mereka bisa beristirahat dan tidak jenuh. Akan tetapi, pemain tak boleh melakukan aktivitas sembarangan.
Nah, untuk mengisi waktu luang tersebut, Andy mengaku memilih tinggal di Hotel. Tapi, bek milik PS Tira ini juga sering bermain games atau PlayStation dengan pemain lainnya.
Kegiatan saya kalau tidak ada latihan ya istirahat saja di kamar. Kadang main game di handphone atau main ke kamar teman main PS. Jarang banget kalau keluar ke mall. Mendingan saya ajak pemain lain buat main PS, ujar Andy, saat dihubungi Bola.net, Jumat (3/8).
Sementara itu, Putu Gede memiliki cara sendiri untuk mengisi waktu libur latihan. Karena jarak rumah tak terlalu jauh dengan tempat TC, bek milik Bhayangkara FC ini tak jarang menemui keluarga atau pun berolahraga.
Kalau saya paling main billiard sama nge-mall. Kadang saya juga biasanya fitness dua jam sama teman di dekat rumah, imbuh Putu.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









