Bomber Naturalisasi Timnas Indonesia U-23 Kecewa Batal Uji Coba Lawan Timor Leste
Dimas Ardi Prasetya | 26 Juli 2018 18:03
Bola.net - - Striker Timnas Indonesia U-23, Alberto Goncalves, menyayangkan batalnya uji coba melawan Timor Leste U-23. Dia menilai, laga itu sangat penting untuk persiapan terakhir menuju Asian Games 2018.
Sebelumnya, Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan berlatih tanding melawan Timor Leste U-23 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 10 Agustus mendatang. Namun, duel tersebut batal digelar karena adanya pengundian ulang, yang berpengaruh kepada jadwal pertandingan di Asian Games.
Ya kecewa sekali, karena kami butuh uji coba biar tahu kekompakan tim sebelum Asian Games, ujar pemain yang akrab dipanggil Beto ini saat dihubungi , Kamis (26/7).
Batalnya pertandingan kontra Timor Leste U-23, membuat pasukan Luis Milla kini hanya memiliki satu laga uji coba terakhir, yakni melawan Bali United. Duel versus tim berjuluk Serdadu Tridatu itu rencananya akan digelar secara terbuka di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, 31 Juli.
Meski menjalani satu laga uji coba saja, Beto menilai itu sangat bermanfaat untuk timnya. Dia berharap Timnas Indonesia U-23 bisa semakin kompak.
Harusnya minimal dua uji coba (tanding), tapi kalau memang cuma satu lawan Bali United saja, okelah bagus karena Bali United tim kuat, dan kami di Asean Games juga akan menghadapi tim kuat, imbuh Beto.
Pada babak penyisihan grup Asian Games 2018, Timnas Indonesia U-23 tergabung dalam grup A. Di grup tersebut terdapat Palestina, Hong Kong, Laos, dan Taiwan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Hasil Torino vs Roma: Dybala Bersinar, Debut Malen Berujung Kemenangan
Liga Italia 19 Januari 2026, 02:27
-
Juventus Abaikan Chiesa, Alihkan Fokus ke Maldini, Ini Alasannya
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:49
-
Juventus Petakan 2 Alternatif Mateta, Termasuk Striker Manchester United
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:43
-
Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:27
-
Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:20
-
2 Pemain Cadangan Real Madrid Bikin Arbeloa Terkesan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:12
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
-
Jose Mourinho Tanggapi Kabar Kembalinya ke Real Madrid
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 23:00
-
Raphinha Absen Lawan Real Sociedad, Barcelona Siapkan Pengganti
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 22:25
-
Brahim Diaz Selangkah Lagi Raih Sepatu Emas Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:14
-
Nonton Live Streaming Senegal vs Maroko di Vidio Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:05
-
Link Live Streaming Senegal vs Maroko di Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 21:56
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona Kontra Real Sociedad, Fokus Jaga Puncak Klasemen
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 20:25
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48





