Ditunjuk Jadi Asisten Pelatih Timnas U-19, Ini Jawaban Gonzales
Dimas Ardi Prasetya | 24 November 2017 18:45
Bola.net - - Cristian Gonzales menyambut positif kabar bahwa ia diminta menjadi Asisten Pelatih Timnas U-19. Pemain yang masih terikat kontrak dengan Arema FC ini menyebut hal tersebut merupakan kepercayaan besar baginya.
Alhamdulillah, saya bersyukur Ketua Umum PSSI, Bapak Edy Rahmayadi, percaya saya untuk bisa menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia U-19, ujar Gonzales.
Pemain berdarah Uruguay ini mengaku ia belum memiliki pengalaman sebagai seorang pelatih. Bahkan, Gonzales pun mengaku belum memiliki lisensi kepelatihan. Namun, ia menegaskan siap jika memang ditunjuk.
Saya punya pengalaman sebagai pemain sepakbola selama lebih dari 20 tahun. Saya mungkin bisa bantu beri motivasi pada para pemain, tuturnya.
Lebih lanjut, kendati dikabarkan bakal membimbing Timnas U-19, pria berjuluk El-Loco tersebut menegaskan bahwa ia masih belum ingin mengakhiri karirnya sebagai pemain. Ia mengaku masih kuat dan siap untuk menjalani peran ganda, sebagai pemain dan asisten pelatih bagi Timnas U-19.
Saya masih ingin tetap bermain sepakbola. Apalagi, saat ini, saya masih terikat kontrak, kata Gonzales.
Sementara itu, El-Loco menegaskan sejauh ini belum ada kabar resmi atau komunikasi resmi dari pihak federasi. Ia baru mendengar kabar ini justru dari media.
Saya masih menunggu kabar resmi, ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
PSSI Bakal Dalami 5 Calon Pelatih Timnas Indonesia Sebelum Diputuskan di Rapat Exco
Tim Nasional 15 November 2025, 21:07
-
Sumardji Belum Bisa Ungkap 5 Kandidat Pelatih Timnas Indonesia, Ini Alasannya
Tim Nasional 15 November 2025, 21:05
LATEST UPDATE
-
Prediksi Timnas Indonesia U-22 vs Mali 18 November 2025
Tim Nasional 17 November 2025, 17:54
-
Pertahanan Solid Persib Bandung Jadi Kunci Sukses di BRI Super League dan Pentas Asia
Bola Indonesia 17 November 2025, 17:48
-
Timnas Spanyol Menggila! Belum Terkalahkan di 30 Laga Sejak Awal 2023
Piala Dunia 17 November 2025, 17:05
-
Berubah Pikiran, Manchester United Bakal Lepas Joshua Zirkzee di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:40
-
Eks Chelsea Ini Bakal Gabung Manchester United di Januari 2026?
Liga Inggris 17 November 2025, 16:22
-
Nasib Tragis 2 Raksasa Afrika: Ketika Nigeria dan Kamerun Gagal ke Lolos Piala Dunia 2026
Piala Dunia 17 November 2025, 16:20
LATEST EDITORIAL
-
Tempat Lahirnya Legenda: 10 Stadion Paling Ikonik dalam Sejarah Sepak Bola
Editorial 13 November 2025, 10:55
-
Florian Wirtz Selanjutnya? 10 Rekrutan Terburuk dari Juara Bertahan Premier League
Editorial 12 November 2025, 11:23
-
6 Gelandang yang Bisa Jadi Target Manchester United pada Bursa Transfer Januari 2026
Editorial 12 November 2025, 10:55












