Gokil! Bintang Timnas Futsal Indonesia, Evan Soumilena Segera Gabung Klub Portugal
Ari Prayoga | 7 Agustus 2023 09:55
Bola.net - Kabar membanggakan datang dari futsal Tanah Air. Bintang Timnas Futsal Indonesia, Evan Soumilena dikabarkan akan berkarier di Eropa dengan gabung klub Portugal, ADCR Caxinas e Pocca da Barca.
Gustavo Munana selaku jurnalis media asal Spanyol, Relevo, mengabarkan bahwa Evan Soumilena atau yang karib dipanggil Evanmovic itu bakal bermain di Liga Placard atau kasta teratas kompetisi futsal di sana.
"Mini Betao Indonesia akan bermain Liga Placard Portugal," tulis Munana di akun Twitternya, @gustavomunana, pada Sabtu (5/8/2023).
Sejak memulai kariernya sebagai pemain futsal pada 2017, Evan Soumilena telah meraih sedikitnya dua gelar yaitu juara Indonesia Pro Futsal League 2020 dan Piala AFF Futsal 2023 bersama Black Steel Papua.
2 Gelar Juara

Selain itu, Evan Soumilena juga menjadi pemain terbaik Pro Futsal League 2020 dan top scorer Piala AFF Futsal 2023 dengan tujuh gol.
Bersama Black Steel di Pro Futsal League 2022/2023, Evan Soumilena telah mencetak 33 gol sampai pekan terakhir atau seri ke-16, tertinggi daripada pemain-pemain lainnya.
Sementara itu, istilah apotek tutuk kerap ditujukan kepada Evan Soumilena yang bermakna aksinya tidak ada obat atau tak ada penawarnya. Ungkapan itu adalah bentuk pujian.
Pivot Terbaik di Indonesia
Evan Soumilena layak dianggap sebagai pivot terbaik di Indonesia saat ini. Pria berusia 26 tahun itu pandai dalam menempatkan posisi dan mempunyai tendangan super keras.
Evan Soumilena juga kerap mencetak gol dengan akrobatik, misalnya ketika membela Timnas Futsal Indonesia yang menang 6-1 atas Timnas Futsal Myanmar di Piala AFF Futsal 2022.
Gol Akrobatik Layaknya Zlatan Ibrahimovic
Evan Soumilena membobol gawang lawan dengan cara backheel atau menendang bola dengan tumit di udara layaknya yang pernah dilakukan legenda Timnas Swedia dan AC Milan, Zlatan Ibrahimovic.
Suami dari atlet ski air Indonesia, Emilia Guliva Hampp, itu juga berprofesi sebagai polisi sejak 2016 di Polres Mimika, Papua Tengah.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Hendry Wibowo) 6 Agustus 2023
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 20 November 2025, 21:22
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 20 November 2025, 21:16
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 20 November 2025, 21:15
-
Curacao Berpenduduk Lebih Sedikit dari Jayapura, Kini Catat Sejarah di Piala Dunia
Piala Dunia 20 November 2025, 20:51
LATEST UPDATE
-
Penebusan di Inter Milan: Kebangkitan Hakan Calhanoglu setelah Musim Panas Penuh Drama
Liga Italia 21 November 2025, 04:26
-
Inter vs AC Milan: Cristian Chivu Tetap Teguh pada Taktik Pressing Tinggi
Liga Italia 21 November 2025, 00:44
-
Sadio Mane Bongkar Hubungannya dengan Mohamed Salah, Benarkah Tidak Harmonis?
Liga Inggris 21 November 2025, 00:33
-
Peringatan untuk Lamine Yamal: Bakat Besar, Tekanan Tidak Kecil
Liga Spanyol 20 November 2025, 23:38
-
Liverpool Terpuruk, Saatnya Bangkit dan Selamatkan Musim
Liga Inggris 20 November 2025, 23:13
-
Saatnya Trent Alexander-Arnold Jadi Penyelamat Real Madrid?
Liga Spanyol 20 November 2025, 23:04
-
Jadwal Lengkap Serie A 2025/2026
Liga Italia 20 November 2025, 21:22
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 20 November 2025, 21:16
LATEST EDITORIAL
-
Starting XI Bintang Top yang Absen di Piala Dunia 2026: Ada Szoboszlai, Mbeumo, dan Lainnya
Editorial 19 November 2025, 22:13
-
4 Pemain yang Bisa Didatangkan Liverpool di Januari untuk Selamatkan Musim
Editorial 19 November 2025, 01:56










