PSSI Konfirmasi Shin Tae-yong Positif COVID-19
Ari Prayoga | 20 Maret 2021 15:35
Bola.net - Kabar yang menyebut manajer pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong positif COVID-19 dibenarkan PSSI. Juru taktik asal Korea Selatan itu dinyatakan terpapar virus corona pada Jumat (19/3/2021) malam.
Sehari sebelum didiagnosa positif, Shin Tae-yong mengaku kurang sehat kepada PSSI. Induk sepak bola di Tanah Air itu kemudian memintanya untuk menjalani tes swab PCR.
"Pada awalnya, Shin Tae-yong mengaku tidak enak badan pada Kamis, 18 Maret 2021. Kemudian atas arahan Ketua Umum (Ketum) PSSI, Mochamad Iriawan, ia menjalani tes swab PCR," ujar Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI, Yunus Nusi, disadur dari laman PSSI, Sabtu (20/3).
"Hasilnya baru keluar pada Jumat, 19 Maret 2021 malam WIB," katanya menambahkan.
Namun, Yunus mengklaim Shin Tae-yong tak menunjukkan gejala yang berlebihan. Arsitek berusia 50 tahun itu bahkan masih berkomunikasi secara virtual dengan Direktur Teknik (Dirtek) PSSI, Indra Sjafri semalam.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Pengakuan Shin Tae-yong ke Media Korsel
Sebelumnya, Shin Tae-yong mengaku positif COVID-19 kepada media Korea Selatan, Yonhap. Ia mengalami gejala seperti demam berkelanjutan, sakit tenggorokan, dan kehilangan nafsu makan.
Gejala itu dirasakan Shin Tae-yong dalam dua pekan terakhir. Pada periode tersebut, ia beberapa kali menjalani tes swab PCR dan swab antigen, namun hasilnya selalu negatif.
Shin Tae-yong baru dinyatakan positif COVID-19 pada Jumat (19/3), setelah mengikuti tes swab antigen. Ia lalu menindaklanjutinya dengan tes swab PCR dan hasilnya reaktif.
"Meskipun ada beberapa kecurigaan gejala virus corona seperti demam dan kehilangan nafsu makan selama dua pekan terakhir, hasil negatif terus muncul dan baru kemarin hasilnya reaktif," imbuh Shin Tae-yong, disadur dari Yonhap.
(Bola.net/Fitri Apriani)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
Bulu Tangkis 19 Januari 2026, 20:30
-
Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
Liga Inggris 19 Januari 2026, 19:39
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26





