Shin Tae-yong Janji Akan Pantau Laga BRI Liga 1 Lagi, Siapa yang Bakal Dipanggil ke Timnas Indonesia?
Ari Prayoga | 17 Agustus 2024 16:21
Bola.net - Shin Tae-yong hingga kini belum menentukan skuad final Timnas Indonesia untuk dua laga September 2024 mendatang. STY berencana akan menonton beberapa laga BRI Liga 1 lagi sebelum mengambil keputusan.
Timnas Indonesia akan menghadapi dua pertandingan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia pada September 2024.
Shin Tae-yong berencana memanggil 26 pemain ke Timnas Indonesia untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, dengan dua di antaranya adalah Dimas Drajad dan Ernando Ari Sutaryadi.
Sejauh ini, tim kepelatihan Timnas Indonesia telah memantau dua partai BRI Liga 1. Pertama, ketika Semen Padang dihajar Borneo FC Samarinda 1-3 pada 12 Agustus 2024.
Tidak Gampang

Pada Jumat (16/8/2024), Shin Tae-yong bersama asistennya menonton laga antara Malut United kontra Persebaya Surabaya di Stadion Madya, Jakarta Pusat, yang berakhir imbang tanpa gol.
"Saya mungkin akan menonton satu sampai dua pertandingan lagi dan akan menentukan pemain-pemain yang bakal masuk ke Timnas Indonesia," ujar Shin Tae-yong.
"Jadi memang posisi pemain Timnas Indonesia tidak gampang untuk dipilih jadi tidak bisa juga dengan melihat satu pertandingan langsung menentukan pemain ini bagus," imbuhnya.
Penjelasan Shin Tae-yong

"Jadi tidak bisa diputuskan secara langsung. Kalau memang ada pemain yang baik, pastinya harus melihat dua sampai tiga pertandingan ke depannya," ucap Shin Tae-yong.
"Lalu baru akan dipilih. Jadi posisi untuk pemain Timnas Indonesia tidak gampang untuk dipilih," tutur arsitek berusia 53 tahun tersebut.
Timnas Indonesia akan lebih dulu melawan Timnas Arab Saudi di King Abdullah Sports City Stadium, Jeddah, pada 5 September 2024 dan Timnas Australia pada lima hari berselang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta Pusat.
Jadwal Timnas Indonesia

Berikut jadwal Jadwal Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia:
- 6 September 2024 - Arab Saudi vs Indonesia
- 10 September 2024 - Indonesia vs Australia
- 10 Oktober 2024 - Bahrain vs Indonesia
- 15 Oktober 2024 - China vs Indonesia
- 14 November 2024 - Indonesia vs Jepang
- 19 November 2024 - Indonesia vs Arab Saudi
- 20 Maret 2025 - Australia vs Indonesia
- 25 Maret 2025 - Indonesia vs Bahrain
- 5 Juni 2025 - Indonesia vs China
- 10 Juni 2025 - Jepang vs Indonesia.
Disadur dari: Bola.com (Muhammad Adi Yaksa, Benediktus Gerendo Pradigdo) 17 Agustus 2024
Jangan Lewatkan!
- Pemanggilan Pemain ke Timnas Indonesia: Ernando Ari Sudah Pasti, Hulk Masih Berharap
- Nathan Tjoe-A-On Sukses Pikat Hati Fans Swansea City: Jangan Dipinjamkan Lagi Ya!
- Sosok Yaell Samson: Alternatif Kiper untuk Timnas Indonesia di Tengah Polemik Maarten Paes
- Banyak Eks Penggawa Timnas U-19, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
- Timnas Indonesia U-20 Gelar Upacara HUT Kemerdekaan RI ke-79: Kadek Arel jadi Pemimpin
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Final Piala Afrika 2025: Senegal vs Maroko
Bola Dunia Lainnya 15 Januari 2026, 09:29
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 15 Januari 2026, 07:14
LATEST UPDATE
-
AS Roma Belum Menyerah, Coba Nego Lagi MU untuk Jasa Joshua Zirkzee
Liga Inggris 15 Januari 2026, 10:15
-
Bye MU! Gelandang Ini Segera Tinggalkan Old Trafford
Liga Inggris 15 Januari 2026, 10:04
-
Michael Carrick Jadi Manajer Interim MU karena 'Cawe-cawe' Sir Alex Ferguson?
Liga Inggris 15 Januari 2026, 10:01
-
Imbang Tanpa Gol Lawan Parma, Napoli Disebut Kehilangan Ketajaman
Liga Italia 15 Januari 2026, 10:00
-
Final Piala Afrika 2025: Senegal vs Maroko
Bola Dunia Lainnya 15 Januari 2026, 09:29
-
Inter vs Lecce: Pio Esposito Cetak Gol, Cristian Chivu Lari Masuk Lapangan, Ada Apa?
Liga Italia 15 Januari 2026, 09:02
-
Jadwal Lengkap India Open 2026, 13-18 Januari 2026
Bulu Tangkis 15 Januari 2026, 09:02
-
Inter Milan Resmi Juara Paruh Musim, Cristian Chivu Justru Bilang Itu Tak Ada Gunanya
Liga Italia 15 Januari 2026, 08:58
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 15 Januari 2026
Voli 15 Januari 2026, 08:54
LATEST EDITORIAL
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22







