Timnas Indonesia U-23 Waspadai Lini Tengah Hong Kong
Zaki Baldan | 20 Agustus 2018 12:13
- Asisten pelatih timnas Indonesia U-23, Bima Sakti mengungkapkan bahwa lini tengah Hong Kong harus mendapatkan perhatian dari anak asuhnya jelang pertemuan kedua tim di partai terakhir sepakbola Grup A Asian Games 2018, Senin (20/8) malam nanti.
Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi laga melawan Hong Kong pada fase Grup A cabang sepak bola putra Asian Games 2018 di Stadion Patriot, Senin (20/8/2018). Untuk mengkudeta posisi Palestina dari puncak klasemen, Tim Merah-Putih kudu memenangi laga ini.
Pelatih Luis Milla meminta para pemain bermain rapat di lini tengah, ujar asisten pelatih timnas Indonesia U-23 Bima Sakti usai mengawasi anak-anak asuhnya berlatih di lapangan sepak bola B Gelora Bung Karno, Jakarta, Minggu.
Para gelandang timnas U-23 Hong Kong, lanjut Bima, memiliki kemampuan teknik yang baik untuk melakukan operan-operan berbahaya ke pertahanan lawannya.
Tidak hanya itu, pemain-pemain di sektor tengah Hong Kong juga subur. Dari sektor ini, Hong Kong sudah menghasilkan empat gol di Asian Games 2018 di mana tiga dihasilkan oleh gelandang berusia 22 tahun yang bermain di Liga Super Tiongkok bersama Guangzhou R&F, Tan Chun Lok dan sisanya ditorehkan Lam Ka Wai.
Aliran bola dari gelandang Hong Kong akan ditujukan ke penyerang yang tak kalah tajam. Di laga melawan Timnas Indonesia U-23, Hong Kong memiliki penyerang naturalisasi kelahiran Barcelona, Spanyol, Jorge Tarres Paramo yang telah membuat dua gol di Asian Games 2018.
Selain itu, Bima Sakti menyebut skuatnya juga mengantisipasi lemparan ke dalam Hong Kong yang biasanya dieksekusi oleh bek bernomor punggung tiga Tsui Wang Kit.
Pemain bernomor punggung tiga itu memiliki lemparan ke dalam yang berbahaya, kata dia.
Namun, Bima Sakti menegaskan skuatnya tidak akan menempatan pemain-pemain khusus untuk mengawal sosok-sosok yang dianggap berbahaya di timnas U-23 Hong Kong
Kami menerapkan pertahanan daerah atau zona marking, ucapnya.
Timnas Indonesia U-23 saat ini berada di posisi ketiga klasemen sementara Grup A sepakbola putra Asian Games 2018 dengan meraih enam poin dari tiga pertandingan.
Sumber: Liputan6.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
3 Figur Sentral Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2025 meski Gagal ke Semifinal
Tim Nasional 13 Desember 2025, 18:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06












