Welcome Back, Patriot! Demi Tugas Negara, Nathan Tjoe-A-On Rela Mondar-Mandir Sejauh 12 Ribu Km
Ari Prayoga | 24 April 2024 09:53
Bola.net - Nathan Tjoe-A-On akhirnya kembali ke skuad Timnas Indonesia U-23 yang tengah berlaga di Piala Asia U-23 2024. Hal tersebut dikonfiirmasi langsung oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir pada Selasa (23/4/2024) malam.
Sebelumnya, Nathan Tjoe-A-On hanya diizinkan bermain untuk Timnas Indonesia U-23 hingga fase grup berakhir.
Namun kini dipastikan pemain berusia 22 tahun itu akan ada di daftar line-up Timnas Indonesia U-23 yang bersua Korea Selatan di perempat final pada Jumat (26/4/2024) dini hari WIB.
Untuk diketahui, Nathan Tjoe-A-On sempat meninggalkan skuad Timnas Indonesia U-23 di Qatar untuk kembali ke Heerenveen.
Namun kini sang gelandang harus balik lagi ke Qatar. Sungguh perjuangan luar biasa karena menempuh jarak puluhan ribu kilometer.
Perjuangan Nathan Tjoe-A-On
Jarak antara Heerenveen ke Doha diketahui adalah sekitar 6.292 KM. Artinya jika bolak balik, Nathan menempuh perjalanan menggunakan pesawat kurang lebih 12 ribu KM.
Durasi perjalanan menggunakan pesawat dari Heerenveen ke Doha sendiri adalah 6 jam 15 menit dengan catatan direct flight alias tanpa transit.
Karena bolak balik, total Nathan melalui perjalanan menggunakan pesawat selama 12 jam 30 menit. Fantastis bukan perjuangan pemain ini.
Bukan yang Pertama

Upaya PSSI melalui Ketua Umum Erick Thohir agar Timnas Indonesia memiliki skuad terbaik saat berkompetisi bukanlah yang pertama.
Sebelumnya Ketua PSSI itu sempat menunda sejenak BRI Liga 1 agar pemain muda terbaik yang dipanggil oleh Shin TAe-yong dilepas oleh klubnya.
Langkah yang sama dengan yang dilakukan terhadap Heerenveen juga dilakukan ketika membujuk klub Jepang, Cerezo Osaka, agar melepas Justin Hubner yang akhirnya menyusul Timnas Indonesia U-23 ke Qatar sebelum menghadapi Australia dan Yordania.
"Memang tidak mudah. Namun, pada akhirnya bersyukur semua pemain yang diinginkan pelatih bisa tersedia. Kini tinggal usaha dan doa terbaik kita berikan demi hasil terbaik di delapan besar," ujar Erick.
Jadwal Timnas Indonesia U-23 Berikutnya

Korea Selatan U-23 vs Timnas Indonesia U-23
Perempat final Piala Asia U-23 2024
Abdullah bin Khalifa Stadium, Doha
Hari: Jumat, 26 April 2024
Kick-off: pukul 00.30 WIB
Siaran langsung: RCTI
Live streaming: Vision+
Disadur dari: Bola.com (Hendry Wibowo) 24 April 2024
Jangan Lewatkan!
- Jadwal Lengkap Siaran Langsung Fase Grup Piala Asia U-23 2024 di RCTI dan iNews TV
- Korea Selatan vs Timnas Indonesia U-23, Final Kepagian Buat Shin Tae-yong
- Media Malaysia Tak Mau Ketinggalan Puji Timnas Indonesia U-23: Cemerlang Terus!
- Bagan Babak 8 Besar Piala Asia U-23 2024: Siapa Lawan Timnas Indonesia U-23?
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
-
Rahasia Carrick Bisa Bawa MU Kalahkan Manchester City: Ubah Pola Latihan Setan Merah
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:30
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
LATEST UPDATE
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
-
Ingat 2 Trofi UCL! Arbeloa Semprot Fans Madrid yang Hobi Cemooh Vinicius Jr
Liga Champions 20 Januari 2026, 11:17
-
Siulan Suporter di Bernabeu Cuma Bikin Real Madrid Lemah
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 11:03
-
Bersama Michael Carrick, MU Diyakino Sanggup Tembus Liga Champions
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:40
LATEST EDITORIAL
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19









