Rekor Monster Wilda Siti Nurfadhilah di Proliga: 10 Final, 7 Juara!
Asad Arifin | 21 Juli 2024 00:22
Bola.net - Nama Wilda Siti Nurfadhilah Sugandi akan dikenang sebagai salah satu legenda di Proliga. Sebab, dia punya catatan monster dengan 10 kali melaju ke final dan tujuh kali juara.
Wilda sukses membawa Jakarta BIN menjadi juara di PLN Mobile Proliga 2024. Pada laga final hari Sabtu (20/7/2024) malam WIB, BIN menang secara dramatis atas Jakarta Electric PLN.
BIN memenangkan dua set awal laga melawan Electiric PLN. Namun, mereka kalah pada set ketiga dan keempat. Skor menjadi 2-2 dan set kelima menjadi penentu.
Wilda memberikan poin krusial yang membuat skor menjadi 14-14. Pada momen itu, BIN yang sempat tertinggal 11-14 bangkit dan menang 17-15. BIN menang 3-2 dan menjadi juara PLN Mobile Proliga 2024.
Jimat itu Bernama Wilda Nurfadhilah

Pada awal musim 2024, Wilda Nurfadhilah membuat kejutan dengan pindah dari Bandung bjb Tandamata. Sebelumnya, dua musim bermain untuk Bandung bjb Tandamata, Wilda selalu memberikan gelar juara Proliga.
Kini, gelar juara seolah mengikuti ke mana Wilda berlabuh. Bandung bjb Tandamata tak mampu mempertahankan gelar mereka. Gelar juara jadi milik Jakarta BIN yang diperkuat oleh Wilda.
Ini bukan sebuah kebetulan karena Wilda memang punya rekor monster di Proliga. Pemain 29 tahun itu selalu masuk ke final pada 10 edisi Proliga terakhir.
Nah, dari 10 final tersebut, ada tujuh gelar juara yang diraih. Wilda selalu juara pada empat edisi proliga terakhir. Sebelum juara bersama BIN dan Bandung bjb Tandamata, dia juara bersama Jakarta PGN Popsivo Polwan (2019).
Rekap Prestadi Wilda Nurfadhilah di Proliga

Berikut adalah catatan Wilda Nurfadhilah di Proliga dalam 10 musim terakhir:
2013 - Manokwari Valeria Papua Barat (runner-up)
2014 - Manokwari Valeria Papua Barat (runner-up)
2015 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2016 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2017 - Jakarta Elektrik PLN (juara)
2018 - Bandung Bank BJB (runner-up)
2019 - Jakarta PGN Popsivo (juara)
2022 - Bandung bjb Tandamata (juara)
2023 - Bandung bjb Tandamata (juara)
2024 - Jakarta BIN (juara)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26








