Halu Maksimal! Al Nassr Polisikan Miss Arab Halima Boland Usai Ngaku-Ngaku Ditelepon Cristiano Ronaldo

Bola.net - Klub Saudi Pro League, Al Nassr mengambil langkah tegas dengan menggugat Miss Arab 2007, Halima Boland yang mengaku mendapat panggilan telepon dari Cristiano Ronaldo.
Cerita ini berawal ketika beberapa waktu lalu Halima lewat akun TikTok pribadinya membagikan dua video yang berisikan rekaman percakapannya dengan seorang yang disebut sebagai Ronaldo lewat telepon.
Dalam percakapan tersebut, Halima dan Ronaldo bersepakat untuk ertemu di sebuah hotel setelah menyadari bahwa mereka berada di tempat yang sama.
Kemudian, pada rekaman kedua berisi pembicaraan tentang jadwal pertemuan untuk makan malam. Netizen pun menganggap video unggahan Halima hanya berisi hoax semata.
Gugatan Al Nassr
Al Nassr pun tak terima dengan video unggahan Halima Boland tersebut. Mereka menilai bahwa tindakan Halima tersebut bisa memengaruhi performa Ronaldo dan tim.
Dilansir Al Bawaba, jurnalis Arab Saudi, Abdel Azeez Alkhamees mengklaim bahwa Al Nassr percaya nama baik mereka dan Ronaldo dirugikan oleh tindakan Halima Boland.
Al Nassr pun menyeret Halima Boland ke jalur hukum. Mereka menganggap bahwa Boland menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI) untuk memalsukan suara dalam panggilan telepon dengan Ronaldo.
Bantahan Halima Boland
Tudingan Al Nassr pun langsung dibantah oleh Halima Boland. Wanita kelahiran Kuwait itu ngotot bahwa dirinya memang benar-benar ditelepon oleh Cristiano Ronaldo.
Halima Boland mengaku punya bukti kuat atas klaimnya. Ia menyebut bahwa nomor telepon orang yang menghubunginya terdaftar sebagai 'Klub sepak bola Al-Nassr'.
Tak hanya itu, Halima Boland juga menegaskan bahwa panggilan telepon yang dihasilkan oleh teknologi AI tidak akan memiliki nomor telepon dan rincian panggilan yang terlihat dalam video yang ia bagikan.
Profil Halima Boland
Nama lengkap: Halima Abdoljalil Boland
Tempat lahir: Kuwait
Tanggal lahir: 10 Desember 1975
Umur: 47 tahun
Pekerjaan: Presenter televisi, influencer
Prestasi: Miss Arab Jurnalis 2007
Simak sejumlah potret Halima Boland selengkapnya di bawah ini.
Kerap berdandan bak ratu
View this post on Instagram
Pakai make up maksimal
View this post on Instagram
Anggun dengan gaun emas
View this post on Instagram
Sempat bergaya rambut nyentrik
View this post on Instagram
Sumber: Al Bawaba
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
Erling Haaland Samai Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol dalam 12 Laga Beruntun
-
Bolatainment 21 Oktober 2025 15:47
Battle of WAGs Liga Champions 2025/2026: Arsenal vs Atletico Madrid
-
Liga Inggris 20 Oktober 2025 06:25
Erling Haaland Dibanding-bandingkan dengan Cristiano Ronaldo
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:19
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 10:03
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:45
-
Tim Nasional 22 Oktober 2025 09:43
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 09:42
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 21 Oktober 2025 15:47
-
bolatainment 17 Oktober 2025 17:38
-
bolatainment 17 Oktober 2025 15:14
-
bolatainment 17 Oktober 2025 14:41
-
bolatainment 17 Oktober 2025 10:57
-
bolatainment 15 Oktober 2025 14:55
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...