
Bola.net - Dua ganda putra bulu tangkis Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, akan menghadapi jalan berat di Olimpiade Tokyo 2020. Berdasarkan hasil undian, keduanya bisa dibilang tergabung dalam grup yang tak mudah.
Marcus/Kevin yang menempati unggulan pertama berada di grup A bersama Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei), Ben Lane/Sean Vendy (Inggris Raya), dan Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy (India).
Sementara Ahsan/Hendra yang diunggulkan di tempat kedua menempati grup D bersama Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korea), dan Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura (Kanada).
Sulit Melihat Kekuatan Lawan

Pelatih ganda putra, Herry Iman Pierngadi menanggapi hasil undian anak-anak asuhnya itu. "Harus siap karena kan undian kita tidak bisa memilih, apa pun hasilnya ya harus dihadapi," kata Herry saat dihubungi Tim Humas dan Media PP PBSI dari Jakarta, Minggu (11/7/2021).
"Di grup bakal ada tiga pasangan yang akan dilawan dengan plus-minus masing-masing. Jadi berat atau ringan menurut saya tergantung persiapan dan kesiapan atlet itu sendiri," lanjut Herry, yang juga yakin bakal sulit melihat kekuatan lawan karena sudah lama sekali tak ada pertandingan.
"Sekarang semua kedudukannya 0-0, Marcus/Kevin dan Hendra/Ahsan terakhir kali tanding di All England 2021 di bulan Maret, setelah itu tidak ada pertandingan sama sekali. Kita tidak pernah tahu kekuatan lawan yang sesungguhnya jadi semua harus diwaspadai," ujarnya.
Tetap Fokus
Lebih lanjut, Herry meminta Marcus/Kevin dan Ahsan/Hendra lebih fokus dalam sisa masa persiapan ini. "Persiapan lebih fokus di sisa latihan dan nanti waktu saat pertandingannya. Masih ada sekitar dua minggu untuk meningkatkan fokus dan performa mereka," tutur Herry.
"saya optimis level maksimalnya bisa tercapai Untuk strategi, baru jelang harinya kita akan diskusi. Kami kan ada lihat video-video rekaman pertandingan sebelumnya," pungkasnya.
Berikut hasil undian grup cabang olahraga bulu tangkis sektor ganda putra untuk Olimpiade Tokyo 2020.
Pembagian Grup Sektor Ganda Putra
Grup A
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (1/Indonesia)
- Lee Yang/Wang Chi-Lin (China Taipei)
- Ben Lane/Sean Vendy (Inggris Raya)
- Chirag Shetty/Satwiksairaj Rankireddy (India)
Grup B
- Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (4/Jepang)
- Anders Skaarup Rasmussen/Kim Astrup (Denmark)
- Ivan Sozonov/Vladimir Ivanov (Rusia)
- Anuoluwapo Juwon Opeyori/Godwin Olofua (Nigeria)
Grup C
- Li Jun Hui/Liu Yu Chen (3/China)
- Keigo Sonoda/Takeshi Kamura (Jepang)
- Mark Lamsfuss/Marvin Seidel (Jerman)
- Philip Chew/Ryan Chew (Amerika Serikat)
Grup D
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (2/Indonesia)
- Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
- Choi Sol Gyu/Seo Seung Jae (Korea)
- Jason Anthony Ho-Shue/Nyl Yakura (Kanada)
Disadur dari: Bolacom (Yus Mei Sawitri) | Dipublikasi: 12 Juli 2021
Video: Tim Bulu Tangkis Indonesia Siap Tampil di Olimpiade 2020
Baca Juga:
- Prestasi Vidya Rafika, Wakil Tunggal Indonesia di Cabor Menembak Olimpiade 2020
- Deretan Atlet Angkat Besi Indonesia yang Turun di Olimpiade 2020
- Atlet Indonesia Dijanjikan Bonus Rp5 Miliar untuk Medali Emas Olimpiade 2020
- Prestasi Mentereng Kevin Durant, Andalan AS di Cabor Basket Olimpiade 2020
- Karantina, Tim Bulu Tangkis Indonesia Latihan di Kamar Jelang Olimpiade 2020
Advertisement
Berita Terkait
-
Bulu Tangkis 20 Januari 2026 08:45 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 06:17 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:51 -
Liga Inggris 21 Januari 2026 05:30 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:29 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:27 -
Liga Champions 21 Januari 2026 05:19
BERITA LAINNYA
-
bulutangkis 20 Januari 2026 11:57 -
bulutangkis 20 Januari 2026 08:56 -
bulutangkis 20 Januari 2026 08:45 -
bulutangkis 20 Januari 2026 08:36 -
bulutangkis 19 Januari 2026 20:30 -
bulutangkis 19 Januari 2026 15:31
MOST VIEWED
- Jadwal Siaran Langsung Indonesia Masters 2026: Live RCTI Mulai Kualifikasi hingga Final
- Nonton Live Streaming Babak Pertama Indonesia Masters 2026 di RCTI+ Hari Ini, 20 Januari 2026
- Jonatan Christie Gagal Juara India Open 2026, Takluk dari Lin Chun-Yi di Final
- Daftar Pebulu Tangkis Indonesia dan Hasil Drawing Indonesia Masters 2026
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478850/original/074948800_1768950343-IMG_5420.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/3938377/original/044594100_1645165608-20220218-Waspada_Cuaca_Ekstrem_di_Jakarta-8.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478848/original/072098400_1768948523-IMG_5436.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478781/original/040950500_1768923114-11.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478819/original/069986000_1768929823-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_22.57.56.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
