
Bola.net - Klub Premier League, Manchester United tengah menyusun rencana untuk membajak Jadon Sancho di musim panas nanti. Setan Merah diberitakan siap mengeluarkan uang dalam jumlah besar untuk merekrut pemain Borussia Dortmund tersebut.
Pemain berusia 19 tahun itu tampil memikat di Dortmund musim ini. Ia berhasil membuat 15 gol dan 16 assist dari total 28 penampilan untuk Die Borussien.
Penampilan memukau pemain Timnas Inggris itu dirumorkan menarik perhatian Manchester United. Sejak musim panas lalu, tim berjuluk Setan Merah itu tertarik untuk memulangkannya ke Inggris.
The Sun mengklaim, United sangat serius dalam perburuan Sancho. Mereka diberitakan siap membayar mahal untuk mengamankan jasa sang winger.
Simak manuver transfer MU untuk merekrut Sancho di bawah ini.
Peluang Terbuka
Menurut laporan tersebut, peluang Manchester United untuk merekrut Sancho cukup terbuka lebar di musim panas nanti.
Sang winger diberitakan sudah ingin menyudahi karirnya di Jerman. Untuk itu ia sangat membuka diri untuk kembali ke Inggris musim depan.
Pihak Dortmund sendiri juga tidak yakin bisa mempertahankan Sancho sehingga United akan maju untuk mengejar sang winger.
Bayar Mahal
Menurut laporan tersebut, Manchester United siap membayar mahal untuk mendapatkan jasa Sancho.
Setan Merah tahu bahwa Dortmund sangat enggan kehilangan berlian muda mereka itu. Oleh karenanya mereka siap membayar mahal untuk mengamankan jasanya.
United cukup percaya diri bisa mengamankan jasa Sancho dengan mahar 100 juta pounds yang bakal mereka sodorkan ke Dortmund di musim panas nanti.
Bersaing Ketat
United diberitakan bukan satu-satunya tim yang tertarik menggunakan jasa Sancho.
Rival domestik mereka, Chelsea juga diberitakan mengejar tanda tangan sang pemain.
(The Sun)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39Vinicius Jr ke Chelsea? Mantan Pemain The Blues Anggap Itu Sekadar Khayalan
-
Liga Spanyol 19 Januari 2026 18:53Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 19 Januari 2026 20:42 -
Bulu Tangkis 19 Januari 2026 20:30 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:22 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:15 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:10 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:50
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5475994/original/061072500_1768704714-liverpool_1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5386099/original/078137900_1760954214-4.jpg)
