
Bola.net - Rencana Real Madrid untuk membeli Erling Braut Haaland dari Borussia Dortmund tidak akan menjadi kenyataan di musim panas nanti. Kubu Los Blancos memutuskan untuk membatalkan perekrutan striker berusia 19 tahun tersebut.
Haaland merupakan salah satu penyerang muda terbaik di Eropa saat ini. Ia membuat banyak penggemar sepakbola terkesan dengan ketajamannya di sepanjang musim 2019/20 ini.
Real Madrid disebut-sebut sebagai salah satu penggemar berat Haaland. Raksasa Spanyol itu diberitakan sangat tertarik untuk menjadikan sang striker bagian dari lini serang mereka musim depan.
Namun The Daily Mail melansir bahwa rencana itu tinggal rencana belaka. Pasalnya Real Madrid sudah memutuskan untuk tidak mengejar tanda tangan sang striker di musim panas nanti.
Mengapa Madrid tidak jadi merekrut Haaland? Simak informasinya di bawah ini.
Keuangan Tidak Memungkinkan
Menurut laporan tersebut, Real Madrid sebenarnya sangat berminat memboyong Haaland. Namun mereka terkendala masalah keuangan.
Keuangan raksasa Spanyol itu saat ini tengah mengalami masalah yang cukup serius. Pasalnya pemasukan mereka menurun drastis akibat adanya pandemi virus corona.
Itulah mengapa Real Madrid tidak punya banyak dana untuk dibelanjakan sementara harga Haaland saat ini masih terlalu mahal. Untuk itu mereka tidak akan merekrut sang striker di musim panas ini.
Kejar Tahun Depan
Meski tidak mengejar tanda tangan Haaland di musim panas nanti, bukan berarti Real Madrid kehilangan minat pada striker 19 tahun tersebut.
Mereka diberitakan akan menunggu setidaknya satu tahun lagi. Mereka menunggu perekonomian mereka pulih lagi setelah pandemi virus corona mereda.
Selain itu mereka juga berencana untuk mengamati sang striker dengan lebih seksama agar mereka tidak mengalami kesalahan beli pemain seperti yang terjadi saat mereka merekrut Luka Jovic.
Banyak Peminat
Haaland sendiri diketahui banyak diminati oleh tim-tim papan atas Eropa.
Ada Manchester United dan Juventus yang sangat tertarik memiliki sang striker di musim panas nanti.
(The Daily Mail)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51 -
Liga Champions 20 Januari 2026 09:50Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
-
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:43Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 10:21 -
Liga Spanyol 20 Januari 2026 10:10 -
Liga Champions 20 Januari 2026 10:00 -
Otomotif 20 Januari 2026 09:56 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 09:51
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Januari 2026 19:43 -
bundesliga 17 Januari 2026 00:30 -
bundesliga 15 Januari 2026 05:23 -
bundesliga 15 Januari 2026 04:50 -
bundesliga 14 Januari 2026 05:30 -
bundesliga 14 Januari 2026 02:30
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477579/original/019190600_1768874094-000_33XE89E.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477532/original/063564500_1768839718-2.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477583/original/075647800_1768874796-IMG_5918.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477549/original/015844900_1768861847-IMG-20260120-WA0007.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477572/original/086554700_1768872415-1001527539.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5435332/original/088670700_1765019529-IMG_20251206_174445.jpg)
