
Bola.net - Inter Milan akan menjamu Real Madrid pada matchday 1 Grup D Liga Champions 2021/22, Kamis (16/9/2021). Pertandingan di Stadio Giuseppe Meazza - San Siro ini dijadwalkan kick-off 02:00 WIB.
Dua musim beruntun, Inter dan Madrid bertemu di fase grup kompetisi elite ini. Musim lalu, Inter kalah 2-3 di kota Madrid, dan takluk 0-2 di kota kandang sendiri.
Kali ini, Inter dan Milan bertemu lagi, tapi dengan wajah yang berbeda. Inter telah mengganti pelatih Antonio Conte dengan Simone Inzaghi, sedangkan Madrid mengangkat kembali Carlo Ancelotti untuk menggantikan Zidane Zidane.
Skuad mereka juga mengalami perubahan. Dari kubu Inter, tak ada lagi Romelu Lukaku dan Achraf Hakimi, tapi ada Hakan Calhanoglu, Edin Dzeko, Denzel Dumfries, hingga Joaquin Correa sebagai amunisi anyar. Dari pihak Madrid, Sergio Ramos hingga Raphael Varane telah hengkang, dan sebagai gantinya telah didatangkan David Alaba hingga Eduardo Camavinga.
Di liga domestik, Inter belum terkalahkan hingga pekan ke-3 (M2 S1 K0; gol 9-3). Akhir pekan kemarin, gol-gol Federico Dimarco dan Lautaro Martinez memberi Nerazzurri hasil imbang 2-2 di markas Sampdoria.
Madrid juga demikian. Akhir pekan kemarin, Los Blancos menang 5-2 menjamu Celta Vigo. Gol-gol Madrid dicetak oleh Karim Benzema (3), Vinicius Junior, dan Eduardo Camavinga. Tiga kemenangan dan satu hasil imbang pun mereka catatkan hingga pekan ke-4 (M3 S1 K0; gol 13-6).
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Perkiraan Susunan Pemain

Inter Milan (3-5-2): Handanovic; Dimarco, de Vrij, Skriniar; Perisic, Calhanoglu, Brozovic, Barella, Darmian; Lautaro, Dzeko.
Pelatih: Simone Inzaghi.
Info skuad: Sensi (cedera).
Real Madrid (4-3-3): Courtois; Gutierrez, Alaba, Militao, Carvajal; Modric, Casemiro, Valverde; Vinicius, Benzema, Hazard.
Pelatih: Carlo Ancelotti.
Info skuad: Bale (cedera), Mendy (cedera), Ceballos (cedera), Kroos (cedera), Marcelo (cedera), Alaba (meragukan).
Head-to-Head dan Performa

Head-to-Head di Kompetisi Klub UEFA
- Pertemuan: 17
- Inter Milan menang: 7
- Gol Inter Milan: 21
- Imbang: 2
- Real Madrid menang: 8
- Gol Real Madrid: 25.
6 Pertemuan Terakhir
- 26-11-2020 Inter 0-2 Madrid (UCL)
- 04-11-2020 Madrid 3-2 Inter (UCL)
- 25-11-1998 Inter 3-1 Madrid (UCL)
- 16-09-1998 Madrid 2-0 Inter (UCL)
- 16-04-1986 Madrid 5-1 Inter (UEFA Cup)
- 02-04-1986 Inter 3-1 Madrid (UEFA Cup).
5 Pertandingan Terakhir Inter Milan (M-M-M-M-S)
- 09-08-21 Parma 0-2 Inter (Friendly)
- 14-08-21 Inter 3-0 Dynamo Kiev (Friendly)
- 21-08-21 Inter 4-0 Genoa (Serie A)
- 28-08-21 Verona 1-3 Inter (Serie A)
- 12-09-21 Sampdoria 2-2 Inter (Serie A).
5 Pertandingan Terakhir Real Madrid (S-M-S-M-M)
- 08-08-21 Madrid 0-0 Milan (Friendly)
- 15-08-21 Alaves 1-4 Madrid (La Liga)
- 23-08-21 Levante 3-3 Madrid (La Liga)
- 29-08-21 Betis 0-1 Madrid (La Liga)
- 13-09-21 Madrid 5-2 Celta Vigo (La Liga).
Statistik dan Prediksi Skor

Inter cuma menang 3 kali dalam 16 laga terakhirnya di Liga Champions (M3 S6 K7).
Inter kalah 8 kali dan cuma menang 1 kali dalam 10 laga terakhirnya melawan klub-klub Spanyol (M1 S1 K8).
Inter cuma menang 1 kali dalam 6 laga kandang terakhirnya melawan klub-klub Spanyol (M1 S3 K2).
Madrid menang 12 kali dalam 13 laga terakhirnya melawan klub-klub Italia (M12 S0 K1).
Madrid selalu menang dalam 6 lawatan terakhirnya ke Italia.
Rekor tandang Real Madrid melawan klub-klub Italia: M10 S8 K18.
Prediksi skor akhir: Inter Milan 2-2 Real Madrid.
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Liga Champions: Real Madrid Tanpa 5 Pemain Kunci di Markas Inter Milan
- Walah, Chelsea Ingin Bajak Dua Pemain Inter Lagi Gara-gara Lukaku
- 5 Pelajaran dari Duel Imbang Sampdoria vs Inter Milan: Free Kick Dimarco, Barella Bravo!
- Inter Ditahan Imbang Sampdoria, Netizen: Line-up Kurang, Free Kick Gila!
- Man of the Match Sampdoria vs Inter Milan: Maya Yoshida
- Hasil Pertandingan Sampdoria vs Inter Milan: Skor 2-2
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 21 Januari 2026 20:00
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...











:strip_icc()/kly-media-production/medias/4958949/original/054567300_1727919991-IMG-20241002-WA0132.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479957/original/032059100_1768999415-1000018668.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)

