
Bola.net - Erling Haaland semakin menggila bersama Manchester City. Striker 22 tahun itu rupanya memiliki rahasia khusus mengapa performanya bisa impresif dan konsisten.
Kamis (20/4/2023) dini hari WIB, Haaland mencetak satu gol kala Manchester City bermain imbang 1-1 melawan tuan rumah Bayern Munchen dalam laga leg kedua perempat final Liga Champions 2022/2023.
Berkat hasil ini, Manchester City berhak lolos ke semifinal dengan kemenangan agregat 4-1 dan akan menghadapi Real Madrid.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Rahasia Kehebatan Erling Haaland
Satu gol tersebut membuat Haaland semakin menajamkan catatan golnya musim ini yang sangat impresif. Haaland pun baru-baru ini sempat membagikan rahasia kehebatannya.
Lewat unggahan di Instagram, Haaland mengunggah foto dirinya memegang botol smoothies. "Saya dan minuman magis saya," tulisnya.
Kini, seorang sumber yang dekat dengan Haaland mengungkapkan minuman apakah yang menjadi rahasia kehebatan sang bomber tersebut.
“Erling sering memiliki smoothies saat latihan yang merupakan campuran susu, bayam, dan kale," ujar sang sumber seperti dikutip The Sun.
"Dia mengambil semua sayuran yang dibenci kebanyakan orang dan memakannya dengan satu atau lain cara karena dia tahu itu baik untuknya."
View this post on Instagram
Catatan Gol Erling Haaland
Satu gol yang dicetak Erling Haaland ke gawang Bayern Munchen membuat striker asal Norwegia itu semakin memantapkan posisinya di puncak daftar top skor Liga Champions musim ini.
Sejauh ini Haaland sudah menciptakan 12 gol. Ia pun menjadi pemain asal klub Premier League dengan catatan gol terbanyak dalam satu musim Liga Champions.
Haaland menyamai prestasi luar biasa yang ditorehkan Ruud van Nistelrooy kala mencetak 12 gol dalam semusim Liga Champions bersama Manchester United pada musim 2002/2003 silam.
Sumber: The Sun
Jangan Lewatkan!
- 5 Fakta Kelolosan Man City ke Semifinal Liga Champions: Sejarah Pep Guardiola, Bakal Sampai Juara?
- Man City ke Semifinal Liga Champions, Siap-Siap Treble, tapi Ngeri-Ngeri Sedap Ketemu King Madrid
- Man of the Match Bayern Munchen vs Manchester City: Kevin De Bruyne
- Hasil Bayern Munchen vs Manchester City: Skor 1-1 (Agg. 1-4)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 22 Oktober 2025 12:29
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 11:49
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 14:02
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 14:01
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:34
-
Liga Italia 22 Oktober 2025 13:24
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 13:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...