
Bola.net - - Penyerang Bayern Munchen, Thomas Muller menyebut kegagalan timnya menembus final Liga Champions setelah takluk di tangan Real Madrid di partai semifinal (agg: 3-4) sebagai hal yang sulit diterima. Menurutnya Bayern hanya sedikit tidak beruntung.
Betapa tidak, Bayern layak disebut sebagai tim yang lebih baik dalam dua leg semifinal tersebut. Bahkan dari tahun ke tahun Bayern selalu mencoba meningkatkan kualitas skuat mereka demi kembali meraih gelar juara Liga Champions.
Namun sejak Bayern berhasil mengangkat trofi pada edisi 2013 lalu, musim-musim berikutnya Thomas Muller dkk. belum mampu mencapai final dan selalu tersingkir di fase gugur.
"Kami bermain lebih baik daripada di Munchen tetapi kami memberi mereka gol mudah lagi. Dan anda tidak bisa melakukan hal seperti itu di dua pertandingan," ujar Muller di fourfourtwo.
"Ini pertandingan yang gila dan kami menginvestasikan segalanya pada hal ini. Tetapi pada akhirnya kami sedikit tidak beruntung. Penjaga gawang mereka Keylor Navas melakoni pertandingan yang hebat."
Muller pun menyoroti skuat Bayern yang sebenarnya sudah sangat berkualitas dan diisi dengan pemain-pemain hebat. Dan sekarang adalah saat yang tepat bagi Bayern untuk mengintrospeksi diri dan mempertanyakan kegagalan mereka.
"Keberuntungan dan kesialan saling menjalin dengan sangat dekat. Ini sangat menyakitkan, tetapi kami tidak boleh malu," tandas dia.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
-
Liga Champions 20 Januari 2026 19:00Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 20 Januari 2026 20:06 -
Liga Champions 20 Januari 2026 20:00 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:58 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 19:57 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:47 -
Liga Champions 20 Januari 2026 19:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...












:strip_icc()/kly-media-production/medias/5474068/original/070100900_1768465910-PHOTO-2026-01-15-14-38-29.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478701/original/090462600_1768913028-Pemerintah_cabut_izin_28_perusahaan_perusak_alam_Sumatera.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478699/original/008256800_1768912854-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_19.21.37.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478605/original/034109000_1768905933-Asisten_Deputi_Cadangan_dan_Bantuan_Pangan_Kemenko_Pangan__Sugeng_Harmono.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5334346/original/088056600_1756713071-AP25243767094515.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4439890/original/058272000_1684940355-348237169_599185758943490_3150403143734906669_n.jpg)

