
Bola.net - Singgih Pitono menganalisa kekuatan Bali United, yang bakal menjadi lawan anak asuhnya pada pekan ke-26 Gojek Liga 1 bersama Bukalapak musim 2018, di Stadion Kanjuruhan Malang, Sabtu (20/10).
Asisten Pelatih Arema FC menilai Serdadu Tridatu memiliki kemampuan untuk mengeksploitasi ruang di lapangan. Singgih menilai pergerakan dan kerja sama antar pemain Bali United sangat bagus. Bersama, sebagai sebuah unit, mereka mampu bergerak untuk memanipulasi ruang yang ada.
"Grid mereka sangat rapi. Ini idealnya permainan sebuah tim. Jarak antar lini mereka tak terlalu jauh. Jarak antar ketiga lini mereka tak sampai 40 meter. Tentu ini akan menyulitkan tim lawan untuk mengembangkan permainan," ujar Singgih, pada Bola.net.
Namun, Arema tak risau dengan mumpuninya Bali United dalam memanipulasi ruang yang ada di lapangan. Bagaimana pun caranya, menurut pelatih berusia 51 tahun, Arema harus bisa mengacaukan sistem permainan Bali United dan meraih kemenangan.
"Boleh saja mereka main bagus di tempat lain. Namun, di Malang, nanti dulu," tuturnya.
Singgih pun sudah memiliki penawar bagi permainan Bali United tersebut. Menurut pencetak gol terbanyak Arema sepanjang masa ini, kunci mengalahkan Bali United adalah penguasaan bola.
"Possession harus dijaga. Ini adalah senjata kami, yang selama ini selalu dilatihkan. Pemain pun harus sabar agar tak mudah kehilangan penguasaan bola," ucap Singgih.
Advertisement
Berita Terkait
-
Tim Nasional 29 Agustus 2025 23:45Mauro Zijlstra dan Miliano Jonathans, Berkah Baru untuk Timnas Indonesia
-
Bola Indonesia 1 September 2020 11:55
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:43 -
Olahraga Lain-Lain 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Champions 19 Januari 2026 22:30 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:24 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 22:07 -
Liga Italia 19 Januari 2026 21:54
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/4848901/original/076050200_1717138481-IMG20240531104427.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477505/original/010719300_1768833274-Prabowo_Mahasiswa_Papua.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477503/original/080786400_1768831286-Bocah_lima_tahun_asal_Sukabumi_jago_matematika.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477497/original/032473000_1768829852-Prabowo_Rapat.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477493/original/012138900_1768829400-Rektor_nonaktif_UNM_Karta_Jayadi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477488/original/030082500_1768828543-Mapolres_Kudus.jpeg)

