
Bola.net - - Barito Putera enggan jemawa kala menilai peta persaingan Grup B Piala Presiden 2018. Klub berjuluk Laskar Antasari ini menilai, kendati Grup B diikuti dua klub Liga 2, pertarungan di grup tersebut tetaplah bakal sengit.
"Sepakbola tidak bisa diprediksi dengan mudah," ujar Asisten Pelatih Barito Putera, Yunan Helmi, pada .
"Kami tak pernah berpikir bahwa tim Liga 2 ini tak selevel dengan kami. Kami berpikir semua tim bagus dan ingin menang dalam turnamen Piala Presiden ini," sambungnya.
Lebih lanjut, Yunan menegaskan, Barito tak mau terlena dengan keberadaan dua klub Liga 2 di Grup B. Ia menyebut bahwa Rizki Rizaldi Pora dan kawan-kawan tetap akan mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk berlaga pada ajang tersebut.
"Terpenting adalah mempersiapkan tim sebaik mungkin, siapa pun lawan yang akan kami hadapi," tuturnya.
Pada ajang Piala Presiden 2018, Barito Putera tergabung di Grup B. Pada grup yang bakal dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong ini, Barito akan berada satu tim dengan Mitra Kukar, Kalteng Putra, dan Martapura FC.
Laskar Antasari akan menghadapi Kalteng Putra pada laga perdana mereka di ajang Piala Presiden 2018. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Aji Imbut Tenggarong, Rabu malam.
Lebih lanjut, Yunan menyebut saat ini persiapan Barito masih pada tahap mengembalikan kondisi pemain. Jadwal turnamen Piala Presiden pun, sambungnya, masih belum ideal bagi anak asuhnya.
"Namun, ini kondisi yang ada. Namun, saya optimistis semua akan berjalan baik karena kami punya pemain-pemain berkualitas," tuturnya.(den/dzi)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 25 Mei 2025 16:56
-
Bola Indonesia 24 Mei 2025 13:58
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:14
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:59
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 03:31
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:07
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:06
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 01:05
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...