
Bola.net - Pekan ke-33 BRI Liga 1 2024/2025 menghadirkan dua pertandingan menarik pada Sabtu sore WIB, 17 Mei 2025. Bali United menjamu Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, sedangkan Barito Putera menjamu PSM Makassar di Stadion Demang Lehman.
Di Gianyar, Madura United sukses menundukkan tuan rumah Bali United dengan skor 2-0. Andi Irfan membuka keunggulan pada menit ke-22. Empat menit kemudian, Lulinha menggandakan keunggulan lewat sepakan keras menyambut umpan tarik Andi Irfan.
Madura United harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-35 setelah Muhammad Kemaluddin diganjar kartu merah langsung karena pelanggaran keras dengan menginjak kaki pemain Bali United.
Bali United sempat mencetak gol melalui Reski Arjuna pada menit ke-59, namun gol tersebut dianulir VAR karena offside. Selanjutnya, gol Boris Kopitovic juga dianulir VAR karena foul di menit ke-73.
Hingga peluit akhir, keunggulan Madura United tetap bertahan dan meraih tiga poin penting. Hasil ini membuat Bali United berada di posisi ke-9 dengan 47 poin, sedangkan Madura United menempati peringkat ke-13 dengan 36 poin.
Barito Kena Comeback, Kalah Telak 1-4 dari PSM Makassar
Laga seru tersaji di Stadion Demang Lehman, saat Barito Putera harus menerima kekalahan telak 1-4 dari tamunya, PSM Makassar. Babak pertama berakhir tanpa gol meski tuan rumah tampil dominan.
Memasuki babak kedua, Barito Putera sempat unggul lebih dulu lewat gol Jaime Moreno pada menit ke-50. Namun PSM bangkit dengan gol Matheus pada menit ke-67 untuk menyamakan kedudukan.
PSM semakin menggila dengan gol Aloisio Neto di menit ke-83 yang membalikkan skor menjadi 1-2. Matheus menambah tekanan tuan rumah dengan gol keduanya pada menit 90+4 sehingga membawa PSM unggul 1-3.
Gol tambahan datang dari Rashyid Bakri lewat penalti di menit 90+11 yang memastikan kemenangan besar PSM dengan skor 4-1. Barito Putera berusaha mengejar hingga akhir pertandingan, namun tak mampu membalas lebih dari satu gol.
Hasil ini membuat Barito Putera terpuruk di posisi ke-16 dengan 31 poin, sedangkan PSM Makassar naik posisi ke-6 dengan 50 poin dan menjaga peluang finis di lima besar.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 27 Januari 2026 21:52Prediksi Athletic Bilbao vs Sporting Lisbon, 29 Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 27 Januari 2026 22:50 -
Liga Spanyol 27 Januari 2026 22:17 -
Tim Nasional 27 Januari 2026 22:11 -
Liga Champions 27 Januari 2026 21:52 -
Tim Nasional 27 Januari 2026 21:38 -
Liga Inggris 27 Januari 2026 21:32
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
- Nonton Live Streaming Persib vs PSBS Biak di Indosiar - BRI Super League 2025/2026
- Layvin Kurzawa Usai Gabung Persib: Ini Pilihan Terbaik untuk Karier, Saya Ingin Tunjukkan Siapa Saya Sebenarnya
HIGHLIGHT
- 4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Burs...
- 5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke...
- 5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi d...
- 5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane...
- 5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey A...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...

















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5322252/original/039243200_1755738000-taa.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485727/original/030145200_1769526863-IMG-20260127-WA0073.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5484783/original/018265600_1769484757-1000162338.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485621/original/068828500_1769516121-Foto_2.png)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5392751/original/035250300_1761511473-eric_garcia_real_madrid_vs_barcelona.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5485072/original/040541400_1769494130-4.jpg)

