
Bola.net - - Islah Suporter Nasional dipastikan digelar di Kantor Kemenpora, Kamis (3/8/2017). Dalam acara tersebut, semua pihak yang hadir akan membahas kasus meninggalnya Ricko Andrean dan berharap hal seperti itu tak terulang kembali.
Hal tersebut diungkapkan oleh Sesmenpora, Gatot S Dewa Broto dalam acara rapat persiapan Islah di Kantor Kemenpora, Selasa (1/8/2017). Selain dihadiri para perwakilan suporter, acara islah suporter nasional juga bakal dihadiri oleh elemen lain seperti pihak Kepolisian.
"Acara tidak bertele-tele, ada pembahasan kematian kemarin Ricko (Bobotoh). Acara besok melibatkan perwakilan supprter sebanyak mungkin perwakilan PSSI dan perwakilan pimpinan polisi RI dan PT Liga Indonesia Baru (PT LIB). Kami tidak ingin ada bentrok lagi," tutur Gatot.
Seperti diketahui, Ricko meninggal karena dikeroyok sejumlah oknum Bobotoh di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, pada 22 Juli 2017. Insiden tersebut kemudian memicu Menpora Imam Nahrawi untuk mengadakan forum islah antar suporter di Indonesia.
Sementara itu, dalam rapat tersebut sempat pula disinggung mengenai urusan konsumsi. Gatot mengatakan, untuk acara tersebut nantinya semua pihak yang hadir akan diberi suguhan kuliner nasional.
"Nanti akan dihidangkan menu soto dari berbagai daerah. Ini bukan ide kami tapi usulan dari Kemenpora," tandas Gatot.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 4 Agustus 2017 06:32
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2017 19:26
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2017 18:18
-
Bola Indonesia 3 Agustus 2017 16:59
-
Bola Indonesia 1 Agustus 2017 16:39
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 1 Oktober 2025 23:15
-
Otomotif 1 Oktober 2025 23:10
-
Bola Indonesia 1 Oktober 2025 23:06
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 22:59
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 22:47
-
Liga Champions 1 Oktober 2025 22:46
MOST VIEWED
- Jadwal Lengkap Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Link Live Streaming BRI Super League: Borneo FC vs Persija Jakarta Malam Ini
- Hasil BRI Super League: Borneo FC Tundukkan Persija Jakarta 3-1, Strategi Serangan Balik Jadi Kunci
- Pemain Naturalisasi Malaysia Angkat Bicara soal Sanksi FIFA ke FAM: Ini tentang Martabat dan Integritas
HIGHLIGHT
- Tak Selalu Sempurna, Ini 5 Penalti Terburuk Lionel...
- 10 Kuda Hitam Liga Champions yang Bisa Bikin Kejut...
- 5 Pemain Muda yang Bisa Jadi Kejutan di Liga Champ...
- Peta Panas Pelatih Premier League: Slot Nyaman, Am...
- 6 Pemain Top yang Gabung Klub Liga Arab Saudi Musi...
- Deretan Pemain dengan Gaji Fantastis di La Liga 20...
- 3 Klub Premier League yang Bisa Rekrut Gianluigi D...