
Bola.net - Persija Jakarta akan kembali melakoni laga tandang pada pekan ke-32 BRI Liga 1 2022/2023. Kali ini, Macan Kemayoran bakal away ke markas Persebaya Surabaya di Stadion Gelora Joko Samudro, Gresik, Rabu (5/4).
Jelang laga tersebut, Persija dihantui rekor buruk laga tandang. Dari 15 pertandingan away yang sudah dijalani, Macan Kemayoran hanya mampu menang lima kali, tiga kali imbang, dan sisanya kalah.
“Untuk rekor laga tandang kami memang tidak bagus dikarenakan banyak faktor yang terjadi. Banyak situasi yang tidak biasa terjadi dengan tim," ujar pelatih Persija, Thomas Doll disadur dari laman klub, Senin (3/4).
"Hal ini membuat kami harus menunjukan penampilan yang berbeda saat kami melakukan laga tandang nanti,” katanya menambahkan.
Terakhir Kali Menang 8 Januari 2023
Persija terakhir kali memenangkan laga tandang pada 8 Januari 2023. Ketika itu, tim ibu kota mengalahkan PSS Sleman dengan skor 2-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul, DIY.
Setelah itu dalam tujuh laga tandang berikutnya, Persija hanya mampu meraih satu poin. Rekor buruk dimulai saat Andritany Ardhiyasa Cs dibungkam Persis Solo 0-1, lalu kalah 1-2 dari Bhayangkara FC, dan imbang 0-0 dengan Madura United.
Momen terburuk datang dalam periode Maret 2023, di mana semua laga tandang Persija berakhir dengan kekalahan. Tim kesayangan The Jakmania itu takluk dari Borneo FC (1-3), Persik Kediri (0-2), dan Persita Tangerang (0-1).
Hasil Lengkap Laga Tandang Persija di BRI Liga 1 2022/2023
• Bali United 1-0 Persija
• PSM Makassar 1-1 Persija
• Persikabo 1973 1-1 Persija
• RANS Nusantara FC 0-3 Persija
• Arema FC 0-1 Persija
• Barito Putera 0-1 Persija
• PSIS Semarang 0-2 Persija
• PSS Sleman 0-2 Persija
• Persib Bandung 1-0 Persija
• Persis Solo 1-0 Persija
• Bhayangkara FC 2-1 Persija
• Madura United 0-0 Persija
• Borneo FC 3-1 Persija
• Persik Kediri 2-0 Persija
• Persita Tangerang 1-0 Persija
• Persebaya Vs Persija?
• Dewa United Vs Persija?
(Bola.net/Fitri Apriani)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Januari 2026 02:13 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:58 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:36 -
Liga Champions 21 Januari 2026 00:22 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:19 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 23:00
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...
















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5245626/original/048725100_1749372966-000_36Q889V.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5448851/original/042624000_1766041640-Marc-Andre_ter_Stegen.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478745/original/092374700_1768918121-Anggota_DPRD_Kudus_terbukti_judi.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4122595/original/078298900_1660371996-063_1414340675.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5317774/original/014808500_1755405615-IMG-20250817-WA0095.jpg)

