
Bola.net - Tiga poin kembali didapat Perseru Badak Lampung kala bermain di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi. Menantang Persija Jakarta pada pekan ke-17 Shopee Liga 1 2019 yang disiarkan Indosiar, Minggu (1/9), tim berjuluk Laskar Saburai itu menang 1-0.
Sebelumnya pada pekan ke-14, Badak Lampung juga mendapat tiga poin di stadion berkapasitas 30.000 penonton itu kala menantang Bhayangkara FC. Saat itu, tim asuhan Milan Petrovic tersebut juga menang 1-0.
Diakui Milan, Stadion Patriot membawa hoki untuk timnya. Dia pun berharap, hasil positif di stadion tersebut dapat terulang saat timnya bermain di kandang sendiri yakni di Stadion Sumpah Pemuda, Bandar Lampung.
"Saya sangat senang bermain disini, dengan kemenangan lawan Bhayangkara sebelumnya dan sekarang menang atas Persija. Dengan kemenangan ini juga saya yakin ada penangkal selanjutnya," ujar Milan usai laga.
"Namun saya juga bersedia bermain di stadion manapun yang ada di Indonesia, tidak ada masalah. saya sangat respek dengan Stadion Patriot ini dan saya berharap kemenangan di Patriot dapat menjadi penyemangat ketika bermain kandang," katanya menambahkan.
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters
Kemenangan fantastis
Terkait kemenangan atas Persija, Milan mengaku bersyukur. Menurutnya, perolehan tiga angka dari tim ibu kota sangatlah fantastis.
"Ini hasil tiga poin yang luar biasa dengan waktu istirahat kami yang tidak banyak. Kami berharap dapat memberikan yang terbaik di laga ke depan. Seperti janji saya kami akan lebih baik di putaran kedua," imbuh Milan.
Dengan tambahan tiga poin tersebut, Badak Lampung masih tertahan di papan bawah dengan menempati posisi ke-14. Mereka mengantongi 16 poin dari 16 laga.
(Fitri Apriyani/Bola.net)
Baca Juga:
- Persija Dibungkam Badak Lampung, Banuelos Sebut Kurang Beruntung
- Hasil Pertandingan Persija Jakarta vs Badak Lampung: Skor 0-1
- Live Streaming Shopee Liga 1 2019 di Indosiar: Persija Jakarta vs Badak Lampung FC
- Prediksi Persija Jakarta vs Badak Lampung FC 1 September 2019
- Jumpa Persija, Perseru Badak Lampung Ingin Ulangi Kisah Manis di Stadion Patriot
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 17:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Voli 20 Januari 2026 13:43 -
Otomotif 20 Januari 2026 13:11 -
Bola Indonesia 20 Januari 2026 12:30 -
Otomotif 20 Januari 2026 12:16 -
Liga Champions 20 Januari 2026 12:11 -
Liga Inggris 20 Januari 2026 12:09
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478094/original/098715900_1768891355-Siswa-VS-Guru.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5443020/original/019202300_1765613354-3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478056/original/027625600_1768890018-WhatsApp_Image_2026-01-20_at_13.13.51.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478049/original/035383700_1768889559-000_346Y7L3.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477922/original/001088200_1768885630-MV5BZWEyNTRmYjMtY2E3OC00OWRjLWFiZjgtNGYzNDY0NDk1YjkxXkEyXkFqcGc_._V1_.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5478013/original/077005300_1768888136-1.jpg)
