
Bola.net - Bek sekaligus kapten PSS Sleman, Bagus Nirwanto akan mewaspadai dua pemain asing Persebaya Surabaya, Bruno Moreira dan Taise Marukawa. Keduanya dinilai menjadi ancaman bagi timnya, terutama dari sektor sayap.
PSS Sleman akan menghadapi Persebaya Surabaya pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2021/2022. Pertandingan akan berlangsung di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (29/01/2022) pukul 19.15 WIB.
”Di putaran pertama, sudah ketemu sama Taisei dan Bruno, mungkin saya hanya sedikit tahu karakter dari keduanya,” katanya dalam sesi jumpa pers virtual.
”Tapi, kami tetap waspada. Karena mereka pemain yang berbahaya di sisi flank,” tegas pemain asal Sidoarjo tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Semua Pemain Berbahaya
Sebenarnya, menurut Bagus, semua pemain Persebaya juga berbahaya. Bahkan, absennya lima pemain karena dipanggil Timnas Indonesia bukan sebuah keuntungan.
”Menurut saya pemain persebaya semua sama, pemain yang bagus juga, yang penting mental di lapangan, fight di lapangan,” tambahnya.
”Siapa yang bermain bagus dan cerdas itu mungkin yang akan memenangkan pertandingan,” jelas mantan pemain Borneo FC tersebut.
Kerja Keras
Akan tetapi, Bagus menegaskan bahwa PSS Sleman sudah mempersiapkan diri dengan baik. Mereka akan berjuang keras untuk meraih hasil maksimal.
”Kami siap melakoni pertandingan besok, apapun hasilnya kami berusaha dulu di situ,” tegas Bagus.
Klasemen BRI Liga 1
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Advertisement
Berita Terkait
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:51
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:45
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:42
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:30
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 05:23
-
Liga Champions 22 Oktober 2025 04:59
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...