Kemenangan atas Persebaya Buat Witan Sulaeman Lebih Percaya Diri Menatap Laga Persija vs PSS di BRI Liga 1

Bola.net - Kemenangan atas Persebaya Surabaya pada pekan kelima BRI Liga 1 2023/2024, Minggu (30/7) malam WIB, meningkatkan kepercayaan diri winger Persija Jakarta, Witan Sulaeman, jelang laga kontra PSS Sleman.
Persija berhasil mengalahkan Persebaya dengan skor tipis 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta Pusat. Gol semata wayang tim ibu kota dicetak oleh Ryo Matsumura pada menit ke-38.
Lima hari setelah menjamu Bajul Ijo, tim asuhan Thomas Doll itu akan bertandang ke markas PSS. Duel tersebut bakal digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
"Alhamdulillah, kami dapat tiga poin penting di laga melawan Persebaya, dan kemenangan ini juga membuat moral kami lebih percaya diri lagi untuk menatap laga selanjutnya," ujar Witan Sulaeman.
"Karena jedanya tidak terlalu lama, dan kami harus bekerja keras lagi untuk laga tandang nanti lawan PSS," katanya menambahkan.
Posisi di Klasemen

Kemenangan atas Persebaya membuat Persija naik ke posisi lima klasemen sementara BRI Liga 1 2023/2024. Macan Kemayoran kini mengantongi delapan poin dari lima laga.
Sebelum mengalahkan Persebaya, tim kesayangan The Jakmania itu bermain imbang dengan PSM Makassar 1-1 dan Persikabo 1973 0-0, lalu membantai Bhayangkara FC 4-1, kemudian takluk 0-1 dari Persita Tangerang.
Sementara itu, Persebaya kini bertengger di peringkat 15 dengan mengoleksi lima poin. Sebelum ditaklukan Persija, Bajul Ijo kalah dari Persis Solo 2-3, ditahan imbang Barito Putera 1-1, keok 0-2 ketika bersua PSIS Semarang, dan bermain seri 2-2 melawan RANS Nusantara FC.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Klasemen BRI Liga 1
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 20 Januari 2026 20:14Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 21 Januari 2026 19:17 -
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026 18:57 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:54 -
Otomotif 21 Januari 2026 18:51 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:45 -
Bola Indonesia 21 Januari 2026 18:32
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...














:strip_icc()/kly-media-production/medias/5476549/original/066831900_1768790747-1.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479924/original/058776200_1768996184-black_box_pesawat_ATR_42-500_berhasil_ditemukan.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479400/original/088382900_1768977432-IMG_6942.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5479848/original/099263500_1768993318-Wakil_Bupati_Pati_Chandra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4843315/original/041301600_1716764000-20240526_123544.jpg)

