
Bola.net - Legenda sepak bola Jerman Lothar Matthaus mengatakan kesuksesan Indonesia menyelenggarakan Piala Dunia U-20 akan membantu mengembangkan kualitas pemain muda yang ada di tanah air.
Lothar Matthaus sat ini memang sedang berada di Indonesia. Kapten Der Panzer di Piala Dunia 1990 itu hadir dalam rangka Bundesliga Experience yang akan berlangsung 14 hingga 16 November di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Matthaus sempat berbincang dengan awak media soal sepak bola Jerman hingga pemain muda di Hotel Mulia, Kamis (14/11/2019). Ia pun tak ketinggalan dimintai komentar mengenai terpilihnya Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Menyelenggarakan turnamen itu bagus bagi negara Anda. Mata dunia akan tertuju kepada Anda," buka Matthaus.
Dampak Positif
Pria yang pernah berkostum Inter Milan itu menambahkan, terpilih menjadi tuan rumah turnamen internasional dapat berdampak positif. Dengan menjadi tuan rumah, Matthaus yakin dunia akan menyorot sepak terjang Indonesia.
Ia mencontohkan bagaimana seluruh dunia menyaksikan Piala Dunia 2018 di Rusia dan nanti di Qatar pada edisi 2022. "Dunia sedang menanti berada di Indonesia," kata eks gelandang Bayern Munchen tersebut.
"Turnamen seperti ini juga bermanfaat untuk mengembangkan kualitas pemain muda Anda," serunya.
Soal Pemain Muda
Lebih lanjut, Matthaus juga memberi saran kepada para pemain muda di Indonesia. Menurutnya, pemain muda tidak perlu terlalu menghiraukan tekanan di sekitarnya.
Matthaus menegaskan, sebagai pemain muda, yang terpenting adalah berusaha menjadi yang terbaik.
"Setiap pemain punya tekanan bahkan saat Anda masih muda. Tetapi saya selalu berusaha memberikan yang terbaik. Jangan pikirkan apa kata orang," tegasnya.
Sementara itu dalam acara Bundesliga Experience ini, selain bertemu Matthaus, para penggemar juga berkesempatan melihat langsung trofi Meisterschale yang biasa diberikan kepada tim juara pada Bundesliga Experience. Beberapa gim menarik turut digelar demi menyemarakan acara ini hingga akhir pekan nanti di Gelora Bung Karno, Jakarta.
Disadur dari: Liputan6.com/Penulis Luthfie Febrianto/Editor Harley Iksan
Published: 14 November 2019
Baca Juga:
- Matthaus: Guardiola Opsi Terbaik untuk Bayern Munchen
- Ini Nasehat Legenda Timnas Jerman agar Pemain Muda Indonesia Semakin Moncer
- Sambangi Indonesia, Legenda Bayern Munchen Siap Sapa Para Penggemar Bundesliga
- Antara Wenger dan Erik Ten Hag, Mana yang Lebih Pantas Bagi Bayern?
- Saran Matthaus untuk Bayern: Mourinho No, Allegri Menarik
Advertisement
Berita Terkait
-
Lain Lain 21 Oktober 2025 10:00
Saksikan Live Streaming Anugerah Liputan6 2025: Berdaya, Berdampak, Berkelanjutan
-
News 21 Oktober 2025 09:27
Prabowo Klaim Keberhasilan MBG 99,99 Persen, Bagaimana Dampak Ekonominya?
-
Piala Dunia 20 Oktober 2025 09:56
Selamat! Maroko Juara Piala Dunia U-20 2025 Usai Tumbangkan Argentina 2-0
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:59
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:12
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 23:11
-
Liga Inggris 21 Oktober 2025 23:02
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:50
-
Liga Champions 21 Oktober 2025 22:47
MOST VIEWED
- Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
- Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
- Kata-Kata Thom Haye Usai Pamer Kualitas Tingkat Tinggi Saat Persib Bantai PSBS di BRI Super League: Beberapa Hari Terakhir Benar-Benar Berat
- Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
HIGHLIGHT
- 9 Pemain yang Pernah Disarankan Ralf Rangnick untu...
- Manchester United Terpuruk, 4 Eks Pemainnya Malah ...
- 5 Pemain Manchester United yang Bakal Diuntungkan ...
- 7 Pemain Premier League yang Kariernya Bisa Selama...
- 4 Pelatih Paling Cepat Capai 250 Kemenangan di Pre...
- 9 Bek Tengah Incaran Liverpool di Bursa Transfer 2...
- 10 Transfer Termahal Dalam Sejarah AC Milan: Dari ...