
Bola.net - Gelandang Timnas Indonesia U-23 Egy Maulana Vikri mengaku siap bersaing di skuat senior Lechia Gdansk pada musim 2019-20 mendatang.
Egy gabung dengan tim asal Polandia itu pada musim panas lalu. Tepatnya pada tanggal 9 Juli 2018.
Lechia menganggap Egy benar-benar memiliki potensi yang sangat besar. Pasalnya mereka langsung memberikannya nomor punggung keramat, 10.
Meski demikian, pemain serba bisa berusia 19 tahun itu tak mendapat banyak kesempatan bermain di tim senior Lechia Gdansk. Di sepanjang
musim 2018-19 kemarin, pemain asal Media ini hanya bermain sebanyak dua kali saja bersama seniornya.
Ia juga hanya dimainkan sebagai pemain pengganti. Total waktu bermainnya hanya sekitar 10 menit saja di Liga Polandia.
Siap Bersaing
Tim pelatih lebih sering memakai servis Egy di skuat Lechia Gdansk II. Kini kompetisi baru akan segera dimulai.
Jelang dimulainya liga Polandia di musim yang baru ini, Egy mengaku ia sudah bisa beradaptasi dengan lebih baik. Ia pun menegaskan siap bersaing dan membuktikan diri agar bisa lebih sering dipercaya bermain di skuat senior Lechia Gdanks.
"Setahun lalu, ketika saya datang ke Polandia jelas saya memiliki masalah fisik yang berbeda dari lainnya. Saya tahu, tubuh saya tidak memungkinkan untuk bermain di level tertinggi," bukanya seperti dikutip dari Sportowefakty.
"Sekarang saya siap bersaing untuk mendapatkan menit bermain lebih banyak di PKO Ekstraklasa. Ketika saya datang ke sini saya tidak tahu apapun soal (sepak bola) Polandia, sekarang saya sudah mengenalnya lebih baik," klaim Egy.
Kendala Komunikasi
Berpetualang di luar negeri pada usia muda tentu saja menjadi tantangan baru yang besar bagi Egy. Apalagi negara tempat dirinya berkarier menuntut pemain kidal ini untuk menggunakan bahasa yang berbeda.
Egy mengaku saat ini ia masih memiliki kendala dalam menguasai bahasa Polandia. Namun untungnya, ia terbantu oleh bahasa sepakbola yang lebih universal.
"Bahasa Polandia sangat sulit buat saya. Meskipun, perlahan saya mulai mengerti. Namun, saya tidak banyak berbicara, walaupun saya mengerti bahasa sepakbola," pungkas Egy.
Untuk saat ini, Egy Maulana Vikri terikat kontrak dengan Lechia Gdansk hingga tahun 2021 mendatang.
Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 19:18BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:59BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
-
Bola Indonesia 15 Januari 2026 18:54BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 19 Januari 2026 20:10 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:50 -
Liga Inggris 19 Januari 2026 19:39 -
Bola Indonesia 19 Januari 2026 19:39 -
Liga Champions 19 Januari 2026 19:30 -
Liga Spanyol 19 Januari 2026 19:11
MOST VIEWED
- Rezaldi dan Hamra Hehanussa Beri Kesan dan Impresi Positif ke Persib Usai Dipinjamkan ke Persik di BRI Super League 2025/26: Suatu Kebanggaan
- Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
- BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
- Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
HIGHLIGHT
- 8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih...
- 8 Pemain Strasbourg yang Wajib Dipertimbangkan Che...
- Peringkat 9 Manajer Manchester United Setelah Sir ...
- 4 Mantan Bintang Man United yang Pernah Jadi Pelat...
- 4 Pemain Gratis yang Bisa Direkrut Manchester Unit...
- Prediksi Starting XI Chelsea di Bawah Liam Rosenio...
- 10 Pemain Premier League yang Berpotensi Pindah pa...















:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477477/original/074468300_1768826519-KPK_tangkap_Wali_Kota_Madiun_Maidi.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5382314/original/023006700_1760577182-WhatsApp_Image_2025-10-15_at_23.02.34.jpeg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/4969894/original/027214300_1729001411-20241015-Calon_Wamen-ANG_27.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5477429/original/052876000_1768821127-Polisi_di_Sukabumi_jadikan_ojol_sebagai_mitra.jpg)
:strip_icc()/kly-media-production/medias/5472850/original/077010600_1768378156-Menteri_Keuangan_Purbaya_Yudhi_Sadewa-14_Januari_2026-2.jpg)

